Amankan 3 Pemuda, Polsek Leuwisari Sita Ribuan Botol Alkohol dan 36 Saset Minuman Berenergi

Kabupaten, Wartatasik.com – Polsek Leuwisari berhasil mengamankan 1680 botol alkohol 70 persen dan 36 saset minuman berenergi, Sabtu 24 Agustus 2024. Diduga ribuan botol alkohol 70 persen dan minuman berenergi itu akan diperjualbelikan untuk dijadikan miras oplosan. Kapolsek Leuwisari, IPTU Pramono Adi mengutarakan jika ribuan botol alkohol 70 persen ukuran 100 mili liter itu diamankan saat Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) atau patroli pihak kepolisian. Ribuan botol tersebut diamankan oleh polisi di tiga tempat yakni Kampung Cikembang Desa Cilampunghilir Kecamatan Padakembang, kampung Cibenda, Desa Cisaruni Kecamatan Padakembang dan juga Kampung Ranjeng…

Sebagai Mitra Utama, KOPNUS Ikut Ramaikan HUT PosIND yang ke-278

Bandung, Wartatasik.com – POS Indonesia (Persero) yang sekarang lebih dikenal menjadi PosIND baru saja merayakan hari ulang tahun yang ke – 278 yang bertempat di halaman Kantor Pusat PosIND Jalan Cilaki No. 72 , Bandung, Jawa Barat, Senin (26/08/2024). Acara mengambil tema PosIND 2024 Carnival, merupakan festival yang meriah, penuh warna yang bukan hanya sebagai hiburan semata tapi juga menjadi wujud penghargaan untuk merayakan keberhasilan dalam pencapaian kinerja dari seluruh karyawan PosIND yang ada di setiap pelosok Nusantara. Koperasi Nusantara atau KOPNUS sebagai mitra utama dari PosIND berpartisipasi dalam kegiatan…

Pengurus DPC PPP Kota Tasik Datangi Kantor DPP: Kami Dorong Pengurus Pusat Mengeluarkan SK

Jakarta, Wartatasik.com – Sebagaimana Dilansir Radar Tasik bahwa Rombongan pengurus PPP di tingkat PAC berkumpul dan berangkat ke Jakarta pada Selasa pagi (27/8/2024). Tujuan rombongan mendatangi kantor DPP PPP tersebut tiada lain mendorong pengurus pusat agar segera mengeluarkan SK pencalonan Pilkada 2024. Sementara, hingga tahap pendaftaran calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota sudah dibuka perhari ini, DPP belum juga mengeluarkan SK pencalonan untuk Pilwakot 2024. Sebagaimana diketahui, DPP PPP belum juga mengeluarkan SK pencalonan untuk Pilkada Kota Tasikmalaya. Di mana SK tersebut dibidik oleh Ivan Dicksan dan Hj Nurhayati…