Berikan Pemudik Aman dan Nyaman, Polres Tasik Gelar Apel Pasukan

Kab, Wartatasik.com – Sepuluh hari menjelang Idulfitri 1446 H/2025 M, Polres Tasikmalaya melakukan Apel Gelar Pasukan, Kamis (20/3/2025). Kegiatan ini dalam upaya pengamanan Idulfitri, baik selama arus Mudik maupun arus Balik. Kapolres Tasikmalaya, AKBP Haris Dinzah mengemukakan bahwa kegiatan Apel Gelar Pasukan bertujuan untuk mengerahkan personil yang akan terlibat dalam Operasi Ketupat 2025, baik dari unsur Polri maupun unsur lainnya. “Kami kerahkan pasukan dari personil Polri sendiri sebanyak 450 orang. Kemudian dari TNI dan intansi terkait. Jadi jumlahnya hampir 800 orang yang dilibatkan selama kegiatan pengamanan Idulfitri atau dengan sandi…

Jelang Perayaan HUT ke-79, KASAU Hadiri Giat Baksos Pembagian Sembako dan Sunatan Massal

Kota, Wartatasik.com – Jelang perayaan HUT ke 79, TNI Angkatan Udara menggelar bakti sosial. Diantaranya digelar di Lanud Wiriadinata Tasikmalaya, Rabu (19/3/2025). Dalam baksos tersebut, selain menyalurkan sebanyak 5000 paket sembako, digelar pula kegiatan pengobatan gratis yang menghadirkan dokter spesialis untuk sekitar 1500 warga hingga sunatan massal. KASAU Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M., mengatakan bahwa kegiatan itu merupakan salah satu bentuk komitmen TNI AU dalam menerapkan slogan “AMPUH” yang berarti Adaptif, Modern, Profesional, Unggul, dan Humanis. “Sebagai bagian dari jati diri TNI pihaknya akan selalu menjadi bagian dari…

Pastikan Harga Kebutuhan Pokok Jelang Idul Fitri, Wamendagri Gelar Sidak ke Pasar Cikurubuk

Kota, Wartatasik.com – Gelar inspeksi mendadak (sidak) untuk memastikan harga kebutuhan pokok jelang Idul Fitri 1446 Hijriah, Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya datangi Pasar Induk Cikurubuk Kota Tasikmalaya, Kamis (20/3/2025). Dalam kesempatan itu, Bima Arya didampingi Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan, Kepala Bank Perwakilan Tasikmalaya, Dinas Indag dan sejumlah pejabat lainnya melihat langsung juga mengecek kebutuhan bahan pokok ke pedagang. “Hari ini agendanya ke Pasar Cikurubuk bersama dengan pak wali, kita mengecek harga-harga jelang lebaran ini, untuk harga beras relatif stabil, kemudian untuk daging sapi sedikit naik,…

Jelang Idul Fitri, Polres Tasik Kota Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2025

Kota, Wartatasik.com – Polres Tasikmalaya Kota menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Terpusat “Ketupat 2025” dalam rangka pengamanan Idulfitri 1446 H. Kegiatan ini berlangsung di halaman Polres Tasikmalaya Kota dan dihadiri oleh Wali Kota yang diwakili Sekda Kota Tasikmalaya bersama Danlanud Wiriadinata Letkol Pnb Taufik Agus Hidayat serta jajaran Forkopimda dan instansi terkait,Kamis ( 20/03/25 ) Dalam amanatnya, Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Faruk Rozi, S.H., S.I.K., M.H.,menegaskan bahwa Polres Tasikmalaya Kota bersama unsur TNI, Pemerintah Daerah, dan mitra keamanan lainnya siap mengamankan arus mudik dan balik Lebaran 2025. “Operasi Ketupat Lodaya…

DPR RI Sahkan RUU TNI Menjadi Undang-undang, Ketum RABN: Tidak Semua Isu sesuai Fakta Didalamnya

Jakarta, Wartatasik.com – Rancangan Undang-Undang (RUU) mengenai Perubahan atas Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesia (TNI) menjadi undang-undang diresmikan oleh Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI). Beberapa pasal yang menjadi kontroversi dalam Penempatan Prajurit TNI Aktif di Jabatan Sipil (Pasal 47) isu yang berkembang Militer akan kembali mendominasi pemerintahan dan birokrasi seperti era Orde Baru. Ketua Umum Relawan Anak Bangsa Nasional (RABN), H. Agus Winarno, SH., menjelaskan jabatan yang bisa diisi prajurit TNI aktif memang bertambah dari 10 ke 14,  tapi tetap dengan aturan ketat, “Jabatan…