Kabupaten, Wartatasik.com – Sebanyak 5035 Petugas Pemutahiran Data Pemilih (Pantarlih) di Kabupaten Tasikmalaya dilantik secara serentak di masing-masing kecamatan oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS), Minggu (12/02/2023).
Jumlah Pantarlih yang dilantik sebanyak jumlah tempat pemungutan suara (TPS) yang ada di masing-masing desa dan kecamatan.
Pelantikan ini dihadiri oleh tim monitoring KPU Kabupaten Tasikmalaya yang disebar ke setiap wilayah, serta Ketua PPK Kecamatan, Polsek, Danramil dan para Kepala Desa.
Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya, Zamzam Jamaludin, mengapresiasi kegiatan pelantikan dan bimtek terhadap para Pantarlih.
“Kami juga mengapresiasi kepada para calon Pantarlih yang bersemangat untuk mengikuti kegiatan itu,” katanya.
Menurutnya, Pantarlih atau PPDP adalah ujung tombak dalam menyukseskan pemilihan pilkada dan pilpres mendatang.
“Karena dengan pendataan yang di lakukan oleh para pantarlih itu adalah kunci keberhasilannya. Jadi mohon untuk para pantarlih tetap semangat jalani dengan tanggung jawab dan bersikap ramah dan sopan bila mana mendata dor to dor ke rumah warga, dan teliti serta cermat dalam mendata pada pemilih tetap, dan juga pemilih baru,” jelas Zamzam.
Sementara ditempat yang berbeda ketua divisi ODP Kecamtan Sariwangi Saepul Miqdar mengatakan, Pantarlih harus siap bekerja maksimal, karena ada tanggung jawab yang besar dari segi pendataan dan pencocokan data.
“Suksesnya pemilihan ada di tangan para anggota Pantarlih, jadi mohon untuk terus jalin komunikasi dengan PPS desa dan PPK, supaya terjalin singkronisasi data yang akurat,” tutupnya.
Pantarlih sendiri atau PPDP adalah petugas pemutakhiran data pemilih, yang kerja dan kinerjanya sangat di butuhkan oleh PPS PPK, bahkan KPU, karena data data pemilih yang masuk, bukan tidak lain adalah data yang di rekap oleh para anggota Pantarlih itu sendiri. Ndhie