Pantau Genangan di Sejumlah Ruas Jalan, Malam ini BPBD Kota Tasik Turunkan Tim Patroli

Sigap dan proaktif ditengah kekhawatiran warga saat hujan dan angin yang akhir akhir ini melanda seiring musim penghujan tiba, BPBD Kota Tasik selalu menurunkan tim Patroli di Jl RE Martadinata | dokpri

Kota, Wartatasik.comSigap dan proaktif ditengah kekhawatiran warga saat hujan dan angin yang akhir akhir ini melanda seiring musim penghujan tiba, BPBD Kota Tasik selalu menurunkan tim Patroli.

Seperti halnya saat ini, tim Patroli Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tasik tengah memantau dan menangani genangan air di sejumlah ruas jalan RE Martadina (tepat depan Tasco Mart).

Hal tersebut tentunya diungkapkan Kepala BPBD Kota Tasik H Ucu Anwar kepada wartatasik.com disela giatnya bersama tim Patroli.

Ia mengatakan, pihaknya selalu pro aktif dan merespon semua kebutuhan warga setiap hujan turun, terlebih saat ini hujan dan angin besar melanda kota Tasikmalaya.

Nampak tim Patroli BPBD Kota Tasik tengah memantau saluran air di Jl RE Martadinata | dokpri

“Tidak hanya di titik Jl RE Martadinata ini saja, kami sebelumya proaktif dalam membantu masyarakat ketika ada luapan luapan air seperti halnya di Jl Mayor Utarya atau Citapen kemarin sore,” paparnya, Minggu (15/12/2019).

Ucu menegaskan BPBD Kota Tasik harus memberikan bukti kepada warga “Pemkot hadir, ditengah warga membutuhkan, ditengah keresahan mereka,” ucapnya.

Dalam kasus seperti luapan ini tutur Ucu, banyak faktor penyebab meluapnya air ke jalan. Diantaranya, banyak sedimentasi dan sampah yang menyumbat saluran air.

“jika ini dibiarkan akan mempercepat kerusakan jalan. Untuk itu, pesan kepada dinas terkait, agas senantiasa melakukan pemeliharaan rutin/berkala agar sedimentasi dan sampah bisa diangkat untuk kelancaran air,” pesannya. Asron

Berita Terkait