Entertainment, Wartatasik.com – Siapa tak kenal WAHYU SELOW, penyanyi bernama asli Wahyu Ramdani ini sukses membawakan lagu “Selow” yang dirilisnya pada tahun 2017 lalu dan menjadi salah satu lagu yang viral di tahun 2018. Video klipnya bahkan sudah ditonton hingga 84 juta kali hingga saat ini.
Seiring kesuksesan lagu Selow, Wahyu yang berada dibawah naungan label rekaman Indosemar Records, memutuskan memakai nama kata Selow sebagai nama panggungnya. Kini dengan nama Wahyu Selow, dirinya pun semakin banyak dikenal masyarakat luas. Wahyu juga termasuk penyanyi yang aktif mengeluarkan karya lagu seperti “Kamu Gila” dan “Kencan Di Harmoni”.
Dan di awal tahun 2020 ini, Wahyu kembali mengeluarkan karya terbarunya yang berjudul “Baper” featuring Ebo ZW. Lagu yang diciptakan oleh Nyonk Kunci ini, bercerita tentang sifat seseorang yang sensitif dan selalu mudah salah paham.
“Ini tentang orang yang sensi-an. Yang hal kecil selalu dijadikan masalah besar dan mudah tersinggung. Misalnya kita pasang status di sosial media, terus orang ini tersinggung. Padahal status ini enggak ada sama sekali hubungannya sama dia. Bahkan sebenarnya tidak ada maksud ditujukan ke dia juga, tapi jadinya dia yang baper. Kan sekarang banyak tuh orang yang suka seperti itu. Kalo istilah anak-anak jaman sekarang tuh ‘efek kebanyakan micin’. Makanya kurang-kurangin makan gorengan hahahaaa…,” ucap Wahyu tentang lagu ini.
Dibantu dengan Nyonk Kunci yang juga berperan sebagai Music Arranger, Wahyu menghadirkan lagu ini dengan kemasan musik Pop Reggae yang ringan dan diselipkan beberapa bagian Rap yang dinyanyikan oleh Ebo Zawawi (Ebo ZW). Dengan melodi yang simple dan mudah diingat, lagu ini juga memiliki kekuatan di liriknya yang lucu dan menghibur sehingga mudah dinikmati.
“Lagu ini dibuat lebih lucu, dengan bahasa dan tema yang relate sama kehidupan anak milenial jaman sekarang. Ambience lagunya mungkin sedikit mirip dengan lagu Selow, tapi lagu Baper ini lebih soft,” ujar Wahyu Selow.
“Semoga yang udah dengar lagu ini, bisa suka dengan lagu ini dan semakin mencintai karya-karya dari gue. Bisa diterima oleh masyarakat luas lagi, bisa dinikmati oleh semua orang, semoga bisa viral dan booming seperti lagu Selow. Yang jelas, semoga bisa menginspirasi orang untuk enggak terlalu baper dan jangan mudah tersinggung. Jadi tetap selow! ”, tutup Wahyu Selow. *** Redaksi
Baper (Lirik)
Tak lebih dua paragraf ku tulis status
Tanpa menyinggung siapapun
Tiba-tiba ada komen di kotak masuk
Bertanya apa mau ku
Entah kenapa sensi mu
Menjadi tinggi
Kamu baper, Kamu baper
Mungkin kamu kebanyakan micin
Kamu Baper, Makin baper
Coba kurangin makan gorengan
Kau jabarkan semua masalah padaku
Berharap aku mengerti
Ku coba pahami semua masalah mu
Tak ada hubungannya denganku
Entah kenapa sensi mu
Menjadi tinggi
Kamu baper, Kamu baper
Mungkin kamu kebanyakan micin
Kamu Baper, Makin baper
Coba kurangin makan gorengan
Lagi-lagi soal status
Urusan orang lain ikut-ikutan
Diurus ga bagus
Bisa bisa loe kurus
Now kita bahas soal sensi
Curhatan pribadi banyak orang naik tensi
Medsos jaman ini jadi teman
Bisa cuma happy happy lewat postingan
Instagram Facebook dan Youtuban
Tempat galau-galauan
Juga sayang-sayangan
Ada yang sindir-sindiran
Hello… Nasi goreng obat laper
Dari status orang, jangan langsung ente baper
Langsung Unfollow, hati pun mellow
Tetaplah get low, bawain selow
Yes!
Entah kenapa sensi mu
Menjadi tinggi
Kamu baper, Kamu baper
Mungkin kamu kebanyakan micin
Kamu Baper, Makin baper
Coba kurangin makan gorengan
—
Composer : Nyonk Kunci
Music Arranger: Nyonk Kunci
Gitar : Nyonk Kunci & Yosua Mariyos
Bass : Ari Kunci
Rapper : Ebo Zawawi
INDOSEMAR RECORDS 2019
Link Download Foto WAHYU SELOW:
https://drive.google.com/open?id=1kcxE-GweB6DGJpUSk1rftlCDy6_1mEaZ
Social Media Wahyu Selow:
IG : @wahyuselow14
Twitter : @wahyuselow14
Youtube : Selow Room