Sungai Meluap, Belasan Rumah di Kp Bunisari Disulap Jadi ‘Balong’

Sungai Meluap, Belasan Rumah di Kp Bunisari Disulap Jadi ‘Balong’ | Ist

Kab, Wartatasik.com – Hujan deras yang terjadi di wilayah sekitar Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya sejak Senin hingga Selasa (01/06) sore hari, mengakibatkan sejumlah sungai meluap di Kp.Bunisari, Desa Singasari, Selasa (02/06/2021).

Akibatnya, belasan rumah kontrakan milik warga terendam banjir, sehingga mereka mengungsi ke mushola dan ke tempat yang aman. Hal itu lantaran derasnya aliran air hujan yang juga mengakibatkan tembok beton sungai longsor dan airnya mengalir ke kolam.

“Iya, akibat hujan lebat, teu lirenliren dari sore (tidak berhenti dari sore), mengakibatkan pondasi sungai rempag (runtuh), aliran cai na janteun limpas ka balong, (aliran airnya jadi lepas ke kolam),” ucap Roni warga sekitar.

“Jadi kolam meluap airnya mengalir ke kontrakan. Ada 12 kontrakan dan 11 penghuni kontrakan yang terendam,” tambahnya lagi.

Ia bersyukur, warga setempat dan pemerintah desa langsung ke lokasi kejadian, sehingga langsung menghubungi pihak BPBD dan ketika datang cek lokasi, langsung semua berunding untuk menutup aliran sungai dengan papan dan mendoprak tembok supaya bisa membuang aliran sungai.

“Untuk kejadian ini, diperkirakan banyak kerugian penghuni rumah kontrakan. Selain itu, aliran air yang ke sawah dan kolam di lingkungan Bunisari RW 05 dan Cintasari RW 04 terputus,” pungkasnya. Ndhie.

Berita Terkait