34 PNS Dilingkungan Pemkot Tasik Purna Bakti, Wali Kota: Terima Kasih atas Pengabdiannya

 

34 PNS Dilingkungan Pemkot Tasik Purna Bakti, Wali Kota: Terima Kasih atas Pengabdiannya | Kominfo

Kota, Wartatasik.com – Kegiatan pemerintah di Kota Tasikmalaya pada awal April 2022 di lingkungan pemerintahan kota Tasikmalaya dilaksanakan apel pagi beserta rangkaian penyerahan keputusan pemberhentian pensiun PNS TMT 1 Maret 2022.

Giat Wali Kota Tasikmalaya HM Yusuf diawali penyerahan keputusan walikota Tasikmalaya tentang pemberhentian pensiun PNS TMTsebanyak 34 orang dilingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya yang purna tugas.

Didalam sambutannya Wali Kota Tasikmalaya M Yusuf mengucapkan terimakasih kepada 34 PNS yang telah memberikan pengabdian kepada masyarakat kota Tasikmalaya dan menjadi bagian dari pembangunan kota Tasikmalaya.

“Saya berpesan untuk tidak berhenti dalam berbagai kegiatan sosial dan memulainya dengan aktif seperti bergabung dalam organisasi sosial kemasyarakatan,” tandasnya, Senin (4/4/2022).

Nampak hadir Sektertaris Daerah unsur pimpinan OPD, Mangaer PT Taspen Persero, Ketua PWRI cabang kota Tasikmalaya dan tamu undangan lainnya. Suslia

Berita Terkait