Digitalisasi Pembelajaran Generasi Muda di SDN Duyung Trawas oleh Mahasiswa UPNVJT Menggunakan Microsoft Word

Dokumentasi Kegiatan | dokpri

Referensi – Pada hari Selasa 21 November 2023 lalu, beberapa mahasiswa dari Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur (UPNVJT) Jurusan Sistem Informasi melakukan kegiatan Abdi Masyarakat yang ditargetkan untuk para siswa Sekolah Dasar.

Sebanyak 40 siswa-siswi dari gabungan kelas 5 & 6 SDN Duyung Trawas Mojokerto mengikuti kegiatan sosialisasi ini. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan pembelajaran digital bagi generasi muda untuk membantu mereka dalam menghadapi era digitalisasi di masa depan menggunakan media pembelajaran Microsoft Word.

SDN Duyung merupakan salah satu sekolah dasar yang ada pada daerah Trawas Mojokerto. Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan pemerataan digitalisasi pada sekolah tersebut by experience oleh para murid disana. Dikarenakan seiring berjalannya zaman, semua kegiatan diharuskan menggunakan teknologi untuk memudahkan manusia melakukan suatu pekerjaan.

Oleh karena itu, Gerakan sosialisasi yang dilakukan ini  merupakan gerakan positif untuk mengenalkan dunia teknologi kepada seluruh generasi muda di tanah air yang bermula pada pendidikan dasar.

Pelatihan dan sosialisasi ini dilakukan oleh mahasiswa UPN “Veteran” Jawa Timur sendiri sebagai instruktur yang ahli dalam bidang teknologi dan informasi menggunakan Microsoft Word. Penyampaian materi dilakukan secara santai dan ringan mengingat agar para siswa memahami materi yang disampaikan dengan jelas selama kegiatan berlangsung.

Pada pelatihan ini, para siswa diberikan penjelasan mengenai pengertian serta kegunaan tentang aplikasi Microsoft word secara mendasar. Mereka juga dibimbing bagaimana cara penggunaan aplikasi tersebut.

Selain itu, para siswa juga diberikan tips cara untuk memperindah tulisan mereka dengan fitur styling sesuai keinginan seperti pengaturan ukuran font, pengaturan warna tulisan, styling tata letak tulisan, dan memasukan gambar sesuai kebutuhan.

Harapan dari kegiatan ini ialah, menciptakan lingkungan pendidikan yang modern dan relevan, mempersiapkan generasi muda menghadapi tuntutan teknologi di masa depan melalui pemahaman dan pelatihan dasar penggunaan Microsoft Word serta mengasah keterampilan generasi penerus bangsa dalam mengoperasikan teknologi.

Dokumentasi Kegiatan | dokpri

Kegiatan ini didukung pula oleh pihak sekolah untuk dapat mendukung pengembangan softskill siswa siswi di SDN Duyung Trawas. Pihak sekolah juga berharap agar sosialisasi yang telah dilakukan dapat menjadi aspek positif bagi mereka kedepannya ditengah kemajuan teknologi yang sangat pesat.

Seluruh informasi terkait UPN “Veteran” Jawa Timur dan kegiatan mahasiswa lainnya dapat ditemukan di situs resmi kampus yaitu, https://www.upnjatim.ac.id/. Untuk rincian khusus tentang Fakultas Ilmu Komputer dapat dilihat di https://fasilkom.upnjatim.ac.id/ dan informasi terkait Program Studi Sistem Infomasi dapat diakses melalui https://sisfo.upnjatim.ac.id/.**

Penulis: Bagus Dwi Putra Adiyono, Bima Mukti Wibowo, Farrel Farhan, Rizky Ilman Nugraha
Mahasiswa UPN ‘Veteran’ Jawa Timur

Berita Terkait