Selain Penandatanganan Perjanjian Kinerja, Pemkot Tasik Launching Aplikasi Layanan IKET

Penandatanganan Perjanjian Kinerja | Kominfo

Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan Launching Aplikasi Layanan Kepegawaian Berbasis Elektronik (IKET)..

Kota, Wartatasik.com – Senin, 04 Maret 2024 dilaksanakan Penandatanganan Perjanjian Kinerja dan launching Aplikasi Layanan Kepegawaian Berbasis Elektronik (IKET) di Hotel Grand Metro Tasikmalaya.

Hadir pada acara ini, Pj. Wali Kota Tasikmalaya, Dr. Cheka Virgowansyah, S.STP, M.E. Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya Drs. H. Ivan Dicksan, M.Si, Kepala BKPSDM Kota Tasikmalaya Gun Gun Pahlagunara, Pimpinan Cabang Bank BJB Tasikmalaya, para kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya dan tamu undangan lainnya.

Iket merupakan aplikasi informasi kepegawaian elektronik terpadu yang diperuntukan bagi ASN di Lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya yang dapat mempermudah dan mempercepat ASN dalam:

• Penyesuaian pengajuan layanan cuti
• Penyesuaian pengajuan layanan izin belajar
• Penyesuaian pengajuan layanan tugas belajar
• Penyesuaian pengajuan layanan KGB
• Absen
• Melihat informasi terbaru dari BJB

Dan masih banyak lagi fitur lainnya yang akan terus dikembangkan sesuai dengan kebutuhan. Aplikasi ini juga sangat praktis karena anda bisa masuk menggunakan biometric.

Pj. Wali Kota Tasikmalaya menyampaikan bahwa Aplikasi IKET harus dipastikan dapat mempermudah dan mempercepat ASN dalam mengurus administrasi.

Penandatanganan Perjanjian Kinerja | Kominfo

“Sehingga diharapkan tidak ada lagi ASN yang datang langsung ke Kantor BKPSDM untuk mengurus berkas administrasi,” ujarnya.

Selain itu, ia juga berharap mulai launching hari ini dapat disasampaikan kepada seluruh ASN di Lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya untuk dapat menggunakan aplikasi IKET.

Terkait Penandatanganan Perjanjian Kinerja, Pj. Wali Kota Tasikmalaya menyampaikan bahwa setiap janji yang ditandatangani pada hari ini oleh setiap kepala OPD akan terus dipantau menggunakan aplikasi Trello yang dapat menampilkan progres kinerja seperti monitoring perkembangan aplikasi yang akan digunakan setiap OPD. Asron

Berita Terkait