Kota, Wartatasik.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya resmikan hasil pembangunan di Kecamatan Cihideung, Tawang, dan Cipedes Tahun Anggaran 2023.
Acara tersebut digelar di depan Gedung Creative Center (GCC) yang berada di Komplek Olahraga Dadaha, pada Selasa (07/05/2024).
Dalam Sambutannya, Pj. Wali Kota Tasikmalaya, Dr. Cheka Virgoansyah S.STP.,ME bersyukur pembangunan tersebut bisa berjalan dengan baik.
“Sekarang tinggal bagaimana kita bersama-sama rawat dengan baik hasil dari pembangunan ini. Kalo kita sama-sama rawat dengan baik, Insyaallah umurnya bisa lebih panjang,” tuturnya.
Dalam pembangunan di Kota Tasikmalaya, dirinya menekankan agar selalu melibatkan para UMKM.
“Agar setiap pembangunan yang ada di Kota Tasikmalaya dampaknya bisa sangat besar dan tidak hanya di nikmati kalangan tertentu saja. Sehingga nantinya dengan banyaknya pembangunan di Kota Tasikmalaya, berbanding lurus dengan naiknya juga angka perekonomiannya,” tegasnya.
Dirinya menjelaskan hal tersebut merupakan terobosan agar PR Kota Tasikmalaya terkait angka pengangguran dan kemiskinan semakin menurun.
“Meskipun pada tahun ini angkanya sudah mulai turun, namun angka yang ada masih terbilang cukup tinggi dan harus menurun terus angkanya,” imbuhnya.
Oleh karena itu, lanjutnya, perlu terobosan-terobosan apa saja yang bisa di manfaatkan saat ada peluang untuk menurunkan angka pengangguran dan kemiskinan tersebut.
Dalam acara tersebut hadir Sekda Kota Tasikmalaya Dr. Drs. H. Ivan Dicksan, M.Si, Kadisporabudpar Deddy Mulyana, PLT Kadisdik H. Ucu Anwar, Wakil Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H. Muslim S.Sos.,M.Si, Ketua Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya Enan Suherlan A.Md., S.Th.I., M.M, Tokoh Agama Kecamatan Cihideung KH. Misbahudin. MF