Kota, Wartatasik.com – Lama mati, hingga ranting dan batang pohon yang berada di Jl AH Nasution tepatnya Cibatur, Mangkubumi itu ditakutkan warga sekitar lambat laun akan tumbang dan lebih parah lagi menimpa para pengguna jalan yang melewati jalan tersebut.
Sebut saja Ijang, salah seorang pengendara motor mengakui dirinya sering melewati jalan tersebut selalu dihantui rasa was-was karena pohon yang lama mati terkesan dibiarkan.
“Jika dibiarkan lambat laun akan tumbang dan menimpa pengguna jalan yang kebetulan melewatinya. Ini tentu sangat berbahaya jika terus dibiarkan tanpa penanganan intansi terkait,” ujarnya kepada Wartatasik.com, Jumat (21/06/2024).
Dijelaskan Ijang, pohon mati itu terkesan ada pembiaran, “Apakah dari dinas terkait tidak ada pendataan pohon yang mati, atau tua dan yang rapuh? Itukan perlu, mengingat pohon itu berada di pinggir jalan, yang sewaktu-waktu akan menyebabkan hal-hal yang tidak diharapkan,” imbuhnya.
Katanya lagi, selain kecelakaan lalin dengan insiden tabrakan antar pengendara, “Keberadaan pohon yang telah mati itu juga dikelilingi tiang dan kabel yang sewaktu-waktu bisa menyebabkan memutus aliran lisrik/telpon akibat tertimpa ranting dan dahan,” tegasnya.
Ia berharap agar pohon tersebut segera ditebang untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, “Semoga menjadi perhatian intansi terkait,” tandasnya. Asron