Kembali Dapat Amanat dari Masyarakat, H. Wahid Bersyukur PKB Kota Tasik Bertambah Kursi

Kembali Dapat Amanat dari Masyarakat, H. Wahid Bersyukur PKB Kota Tasik Bertambah Kursi | MF.

Kota, Wartatasik.com – Politisi senior yang juga merupakan Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Tasikmalaya, H. Wahid S.Pd., kembali di lantik menjadi Anggota DPRD Kota Tasikmalaya periode 2024-2029.

Pelantikan Anggota DPRD Kota Tasikmalaya Periode 2024-2029 tersebut digelar langsung di Gedung Paripurna DPRD Kota Tasikmalaya yang berada di Jalan R.E Martadinata pada, Selasa (03/09/2024).

Saat ditemui seusai pelantikan, dirinya mengucapkan terima kasih dan bersyukur telah dipercaya kembali untuk menjadi Anggota DPRD Kota Tasikmalaya.

“Mudah-mudahan dengan terpilihnya kembali, saya bisa terus memperjuangkan aspirasi-aspirasi dari masyarakat,” tuturnya.

Sebagai Ketua DPC PKB Kota Tasikmalaya, dirinya merasa bangga dengan para kadernya karena pada periode ini jumlah kursi yang diraih meningkat.

“Yang tadinya 3 kursi menjadi 5 kursi. Tentunya itu suatu kebahagiaan bagi PKB. Semoga pada periode ini PKB bisa menjawab kepercayaan masyarakat dengan kebijakan-kebijakan yang pro terhadap rakyat,” tegasnya.

Dirinya menyebutkan bahwa masih banyak PR yang harus dia kerjakan pada periode ini untuk membangun Kota Tasikmalaya yang lebih maju.

“Mulai dari jalan-jalan yang masih banyak harus kita perbaiki, terkait fasilitas umum, air bersih, lalu sarana keagamaan yang jadi fokus utama PKB pada periode ini,” jelasnya.

Dan yang paling terpenting, lanjutnya, adalah lingkungan pesantren yang tetap harus direalisasikan setiap aspirasinya “Mengingat julukan Tasik Kota Santri sangat melekat dengan kota kita tercinta ini,” pungkasnya. MF.

Berita Terkait