Kota, Wartatasik.com – Pasangan IDAMAN (Ivan – Dede Maju Sauyunan) mendapatkan Nomor Urut 2 (Dua) dalam Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Peserta Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tasikmalaya Tahun 2024 yang diselenggaran oleh KPU Kota Tasikmalaya.
Acara tersebut digelar langsung di Ballroom Grand Metro Hotel Tasikmalaya yang berada di Jalan HZ Mustofa pada, Senin (23/09/2024).
Calon Wali Kota Tasikmalaya, Dr. Drs. H. Ivan Dicksan Hasanudin M.Si., bersyukur telah mendapatkan nomor urut 2.
“Bagi kami angka 2 menghasilkan simbol dua jari (V) yang artinya Victory yaitu kemenangan. Mudah-mudahan dengan hasil nomor urut yang kita raih ini membawa pasangan IDAMAN untuk menjadi pemenang pada Pilkada 2024 ini,” tuturnya.
Selain itu dirinya juga menyebutkan bahwa nomor urut 2 ini juga selaras dengan kami dimana 2 orang berpengalaman bersatu di Koalisi IDAMAN.
“Yaitu saya dengan pengalaman puluhan tahun di eksekutif dan wakil saya pak Dede Muharam yang juga belasan tahun di legislatif. Tentunya hal tersebut menjadi modal besar kami untuk membawa Kota Tasik lebih maju,” terangnya.
Selain dua orang yang berpengalaman, kita juga mempunyai 2 program unggulan yang akan menjadi visi misi utama IDAMAN.
“Yaitu terkait anggaran 50 juta bagi setiap RW, dan Baju Sekolah Gratis untuk siswa SD dan MI se-Kota Tasikmalaya,” pungkasnya. MF