Kota, Wartatasik.com – Seiring berjalannya pelaksanaan kegiatan pembangunan, Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya mengharapkan kegiatan fisik ini dapat berdampak pada tingkatan kesejahteraan masyarakat.
Diketahui bersama, pemerintah Kota Tasikmalaya kini tengah melaksanakan kegiatan fisik TA 2021, baik itu bersumber dari dana alokasi khusus, dana alokasi umum, bantuan provinsi dan APBD Kota.
“Ini akan berdampak pada perekonomian masyarakat sekitar, yang punya profesi sebagai tukang atau laden bisa ikut bekerja pada kegiatan tersebut. Kemudian pedagang disekitar lokasi pekerjaan bisa meningkat omsetnya karena para pekerja pasti belanja, kemudian penyedia barang material/toko bangunan juga akan turut terdongkrak,” kata Sekretaris Komisi III H Wahid kepada wartawan, Rabu (06/10/2021).
Wahid juga memperingatkan kepada Rekanan jangan sampai lengah, dalam artian segala sesuatu hal yang menjadi kewajiban rekanan harus dapat terpenuhi.
“Misalkan direksi keet, papan proyek juga jangan sampai diabaikan, apalagi berkaitan dengan kualitas pekerjaan harus sesuai dengan spesifikasi yang sudah dituangkan dalam SPK,” tutur Wahid.
Ia menegaskan Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya tidak akan segan untuk selalu mengawasi kegiatan yang dilaksanakan pada tahun anggaran 2021 ini.
“Jangan main-main, kami Komisi III tidak akan selalu mengawasi berbagai kegiatan fisik yang dilaksanakan Pemerintah Kota Tasikmalaya,” tutup politisi dari PKB ini. Asron