Kota, Wartatasik.com – 10 pegawai Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perawaskim) Kota Tasikmalaya menerima penghargaan Satyalancana Karya Satya dari Presiden atas dedikasi dan loyalitasnya selama menjadi PNS.
“Penghargaan tersebut saya serahkan langsung usai melaksanakan apel pagi. Kebetulan yang sepuluh itu termasuk saya, hanya saja, saya menerima terlebih dahulu dan penyerahannya di serahkan oleh pa Wali Kota langsung di Bale Kota beberapa waktu lalu,” papar kepala Dinas Perawaskim Yono S. Karso, kepada Wartatasik.com, Selasa (10/04/2018).
Ia menambahkan bahwa penghargaan itu tidak hanya bagi pegawai Dinas Perawaskim saja melainkan sebagian ASN di Kota Tasikmalaya menerima Satyalancana Karya Satya, “Penghargaan itu merupakan penilaian terhadap masa kerja ASN, seperti saya, lama kerja sudah 30 tahun disebutnya masa emas, 20 tahun disebut masa perak dan 10 tahun atau masa perunggu,” imbuhnya.
Selain masa kerja, ASN penerima penghargaan tersebut juga dinilai, tidak pernah mendapatkan sanksi disiplin kerja selama melaksanakan tugasnya, punya dedikasi dan sumbangsih besar dalam melaksanakan tupoksinya sebagai PNS, “Dengan penghargaan ini diharapkan para ASN yang berada di lingkungan Perawaskim lebih terpacu, tambah semangat baik yang sudah menerima maupun belum, agar termotivasi lagi dalam menjalankan tugas,” pungkasnya.
Berikut pegawai ASN Dinas Perawaskim yang menerima penghargaan, Yono S. Karso (Kadis), Dudi Ahmad Kholidi (Sekdis), Sofian Zainal muttaqien (Kabid Permukiman), Eva Novita Mulyantina (Kasi Pertanahan), H. Aried MFA (Kasi Perumahan), Wenda Krisnawan (Kasi Sanitasi Lingkungan dan Pengelolaan Air Bersih), Heru Susanto (Kasi Pertamanan dan Dekorasi), Nia Kurniasih (Fungsional Umum), Supriatna (Fungsional Umum), Asep Soni (Fungsional Umum). Asron