Tasikmalaya, Wartatasik.com – Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto bersama Wakil Bupati Tasikmalaya H. Cecep Nurul Yakin mengikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2022 secara virtual, di Aula Pendopo baru Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (01/06/2022).
Presiden Joko Widodo bertindak selaku inspektur upacara pada Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2022 di Lapangan Pancasila, Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur dan diikuti secara virtual oleh para pejabat pemerintah dan masyarakat di luar daerah Ende.
Dalam pidatonya Presiden Jokowi menyampaikan peran penting Pancasila sebagai landasan Negara Indonesia yang hingga saat ini bisa kokoh menjadi negara yang kuat. Presiden menegaskan untuk terus mengamalkan nilai-nilai Pancasila kepada seluruh komponen bangsa.
Hadir juga dalam kegiatan ini Sekda Kab. Tasikmalaya, Forkopimda Kab. Tasikmalaya dan tamu undangan lainnya.
Pada kesempatan ini pun Bupati Ade menyampaikan sambutan kepada para peserta upacara yang hadir di Aula Pendopo Baru.
Bupati menegaskan peran Pancasila dari masa ke masa, terutama sekarang untuk para penerus bangsa. Indonesia ini Negara yang luar biasa, berbagai macam perbedaan seperti suku, budaya dan yang lainnya. Tapi hanya dengan Pancasila hal-hal itu dapat bersatu semuanya.
“Saya ingin menegaskan bahwa nilai-nilai Pancasila ini harus disampaikan kepada anak cucu kita. Mari kita dirikan bangsa Indonesia ini dalam satu wadah, satu fondasi, satu dasar yakni Pancasila yang terdiri dari 5 butir hasil dari kajian bertahun-tahun dan dibangun bersama-sama berdasarkan kesepakatan. Mari kita ingatkan anak-anak kita jangan sampai keluar dari kesepakatan itu,” tegasnya. Redaksi