Kota, Wartatasik.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya mengapresiasi pelaksanaan Sosialisasi Jabar Saber Hoaks, yang diselenggarakan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat.
Asisten Bidang Adminsitrasi Umum Pemkot Tasikmalaya, Asep Goparullah mengaku acara sosialisasi tersebut memberikan pembelajaran kepada masyarakat terutama kepada para tokoh masyarakat, KIM serta SKPD yang hadir sehingga dapat menginformasikan lebih lanjut kepada masyarakat,
“mudah-mudahan kedepannya penyebaran berita hoaks ataupun ujaran kebencian di kota Tasikmalaya bisa lebih berkurang,” ujarnya saat sambutan, Rabu (31/07/2019).
Tentunya lanjut Asep, Pemkot Tasikmalaya juga berharap solialisasi Saber Hoaks tak hanya berjalan satu kali, tetapi juga bisa ditempat lain, sebab masyarakat harus lebih mengetahui kaitan dengan seperti apa ciri-ciri berita hoaks.
Ia pun menghimbau masyarakat Tasikmalaya agar berhati-hati menyebarkan berita ataupun informasi melalui media sosial (Medsos), apalagi kini sudah ada UU ITE sehingga harus sikap dan bijak dalam menyampaikan informasi,
“Ya, kita harus bersikap bijaksana dan bisa memilah, mana yang harus diucapkan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya. (Blade)