Dapat Restu dari Rois Syuriah PCNU Maju di Pilkada: Kang AW adalah Kader NU Sekaligus Ketua LDNU

Kang AW saat mengadakan silaturahmi dengan Rois Syuriah PCNU Kota Tasikmalaya | dokpri

Kota, Wartatasik.com – Ketua Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) Kota Tasik H. Agus Wahyudin atau akrab disapa Kang AW mendapat restu dari Rois Syuriah PCNU KH. Aban Bunyamin untuk berkontestasi di Pilkada Kota Tasikmalaya November mendatang.

Bakal Calon Wali Kota Tasikmalaya ini merupakan salah satu Kader NU yang sekarang sudah banyak di perbincangkan dalam perhelatan Pilkada Kota Tasikmalaya yang kian mendekat waktu pelaksanaannya.

Usai di konfirmasi, silaturahmi kepada KH Abun Bunyamin dalam rangka meminta doa restu untuk mengikuti perhelatan pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

“Tadi siang saya melakukan silaturahmi kepada pangersa KH. Aban Bunyamin selaku Rois Syuriah PCNU Kota Tasikmalaya sekaligus meminta doa dan restu untuk maju di Pilkada Kota Tasikmalaya,” kata Kang AW, Sabtu (15/06/2024).

Dikatakannya, Pangersa KH. Aban Bunyamin mendoakan dan merestui Kang AW untuk maju di Pilkada Kota Tasikmalaya.

“Alhamdulillah Pangersa KH. Aban Bunyamin mendoakan agar diberikan kelancaran dalam menghadapi Pilkada Kota Tasikmalaya dan juga memberikan restu kepada saya,”imbuhnya.

Selain itu, melihat dari hasil Muskercab PCNU Kota Tasikmalaya, lanjutnya lagi, bahwa PCNU Kota Tasikmalaya dalam menghadapi Pilkada akan merekomendasikan kader salahsatunya Agus Wahyudin yang saat ini menjabat sebagai Ketua Lembaga Dakwah PCNU Kota Tasikmalaya. Asron

Berita Terkait