Kota, Wartatasik.com – Dukungan kembali muncul kepada Ketua Umum DPP PKB Gus Imin, sapaan akrab Abdul Muhaimin Iskandar untuk menjadi Presiden Tahun 2024 dari masyarkat Kota Tasikmalaya.
Kali ini, dukungan tersebut muncul dari Forum Kelompok Budi Daya Ikan Kota Tasikmalaya. Mereka mengatakan bahwa pihaknya siap mendukung Gus Imin karena sosoknya memiliki segudang pengalaman baik di eksekutif (Menjadi Menteri) maupun di legislatif sebagai Wakil Ketua DPR RI.
Hal tersebut dikatakan Koordinator Forum Kelompok Budi Daya Ikan Kota Tasikmalaya, Andika Fauzi Mustofa. Dikatakannya bahwa deklarasi dukungan itu terwujud karena yakin Gus Imin mampu dan peduli masyarakat.
“Tentu masih banyak lagi pengalaman dan prestasi beliau, Gus Imin yang pintar dan terlahir dari kalangan ulama dan besar dilingkungan pesantren sangat meyakinkan kami untuk mendukungnya jadi Capres 2024 mendatang,” ujarnya, Kamis (13/07/2023).
BACA JUGA: Gus Muhaimin Terbukti Peduli, Komunitas Petani di Padakembang Tasikmalaya Deklarasikan Dukungan
Dengan pengalaman tersebut, maka Gus Imin sangat layak memimpin Indonesia. Pihaknya meyakini bahwa Gus Imin mampu untuk mensejahterakan masyarakat dan insyaAlloh akan membawa Indonesia ke arah yang jauh lebih baik lagi nantinya.
Selain itu, mereka juga mendapat informasi dari berbagai media pemberitaan bahwa sosok Gus Imin sangat perhatian terhadap kaum petani termasuk para pegiat budi daya ikan. Asron