Kota, Wartatasik.com – Disporabudpar Kota Tasikmalaya menyambut baik dengan adanya Melukis Komunitas Merajuk juga Lomba Melamun yang dilaksanakan pagi tadi bersama TCIC sebagai pelaksana.
Hal itu dikatakan Kadisporabudpar Kota Tasikmalaya Deddy Mulyana S.STP M.SI., atau lebih dikenal kang DO di temui awak media di sela kegiatan lomba melamun di Halaman GCC Dadaha Tasikmalaya, Senin (27/02/2023)
“Sambil merencanakan kedepannya kita menampung aspirasi yang dilamunkan oleh peserta karena di zaman ini untuk memacu kreatifitas menarik perhatian orang memang harus ada kata-kata yang nyeleneh agak sedikit minor tetapi output kedepannya harus positif,” ucapnya.
Kang DO menambahkan kalau perlu kedepan media juga bisa mengadakan lomba menulis juga tentang kota Tasik tentang GCC kedepannya.
“Mimpi saya Dadaha menjadi suatu pusat percontohan semoga terwujud, kalau pengelolaan secara luas diberikan kepada UPTD Dadaha. Etalase kota bisa kita pikirkan, karena Dadaha sebagai pusat olah raga di hari Minggu juga pusat berniaga,” sebutnya.
Baca juga: Unik..! TCIC Gelar Lomba Melamun, Roni Fitra: Pemenangnya akan Diumumkan di Instagram Kami
Ini juga lanjutnya, mungkin akan muncul ide gagasan dari peserta lomba ini, Dadaha akan seperti apa, “Secara pribadi sangat disayangkan kalau kita biarkan, kaki lima dan parkirnya kita tata,” ucap DO.
“Jika sama-sama, apalagi urgensinya GCC untuk berkumpulnya orang-orang kreatif, inovatif kenapa tidak di munculkan disini juga,” ujarnya.
Disini juga terlihat depo sampah, jika penataannya bagus tidak masalah, “Makanya di dinas mencoba pengelolaan sampah organik sebagai percontohan. Mungkin kedepannya lambat laun sampah Dadaha juga bisa hilang, di kami pun sudah ada sampah organik,” tandasnya. Sus