Kota, Wartatasik.com – Gerakan Pemuda (GP) Ansor bersama unsur Muspida dan Muspika Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya bagikan masker gratis di jalan Mangkubumi Indihiang (Mangin).
Wakapolsek Indihiang Gunarto mengatakan, kegiatan ini fokus membagikan makser ke tiap pengendara roda dua dan empat yang melintas di jalan Mangin.
“Ada 200 masker yang kita bagikan. Kami imbau masyarakat, untuk selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes),” ucap Wakapolsek Indihiang, Rabu (10/02/2021).
Ketua GP Ansor Kecamatan Bungursari Yudi Hermawan bersyukur bisa ikut andil untuk memutus mata penyebaran Covid 19 di Kota Tasikmalaya. Terkait anggaran, Yudi menyebut jika kegiatan ini merupakan program GP Ansor di Jawa Barat, yang diaplikasikan di tiap PAC.
“Untuk titik sasaran, kota koordinasi dengan Polsek dan unsur Muspika, agar capaian pembagian masker tepat sasaran,” jelas Yudi.
“Kegiatan ini salah satu ikhtiar membantu pemerintah. Mudah mudahan jadi wasilah menangani Covid 19,” tambahnya.
Ditemui wartawan, salah satu pengendara motor yang kena operasi ini berdalih hendak ke warung, sehingga tidak memakai masker.
“Deket dari rumah pak, cuma ke warung, tidak tahu ada operasi ini,” ucap pengendara yang minta namanya tak disebutkan.
Nampak hadir dalam operasi yustisi ini unsur Kelurahan di Bungursari diantaranya Bantarsari, Sukajaya dan Cibunigeulis. Asrahi