Kota, Wartatasik.com – Plt Wali Kota Tasikmalaya HM Yusuf menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW di Yayasan Pondok Tahfidz Al Hasan di Cihurip Sukasari Kelurahan Sukarindik kecamatan Bungursari, Selasa (17/11/2020).
Nampak Kapolresta, Sekda, staf ahli Kemasyarakatan, direktur RSUD, kepala Bapelitbangda, Camat, Lurah, tokoh masyarakat, alim ulama dan tamu undangan lainnya.
Pelaksana kegiatan sekaligus Plt Kabid PAUD Dikmas Disdik dan Kebudayaan Kab Tasikmalaya Sani Sera Verana mengatakan, peringatan Maulud nabi ini dirangkaikan dengan santunan kepada anak yatim piatu.
“Ada sekitar 50 anak yatim piatu menerima santunan yang selama ini menjadi binaan, selain berbagi juga ini adalah tasyakur binikmat,” ungkapnya.
Pihaknya kata Sani, sengaja mengundang para pejabat Tasikmalaya untuk diperkenalkan kepada masyarakat, supaya lebih merasakan, bahwa birokrasi itu tidak hanya milik pemerintahan saja.
“Kedepan, jangan sampai ada tembok pemisah antara pemerintahan kota dan umumnya dengan masyarakat, karena moment ini juga sebagi peringatan Maulid Nabi yang biasa di agendakan,” ucapnya.
Sementara itu, Plt Wali Kota Tasikmalaya HM Yusuf sangat mengapreseasi dengan adanya moment Maulid Nabi yang diselenggarakan wabilkhusus oleh Sani Sera ini juga sebagai pendekatan pemangku jabatan yang ada dengan masyarakat.
“Ini juga menjadi motivasi untuk masyarakat lain, karena selain beliau aktif di pemerintahan, juga begitu sangat peduli dengan masyarakat bawah, apalagi dengan anak anak yang di binanya selama ini,” ujarnya.
“Saya berharap ini menjadi contoh pula kepada yang lain, apa yang dilakukan oleh Sani Sera ini menjadikan suri tauladan untuk kita semua,” tutupnya. Suslia.