Kota, Wartatasik.com – Wakil Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H Agus Wahyudin SH. MH., menjadi pemateri seminar Legislatif yang diadakan oleh Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Perjuangan (DPM FEB Unper), Sabtu (20/05/2023)
Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini mengatakan bahwa pengetahuan tentang Legislatif bagi mahasiswa sangat penting, sebab nanti mahasiswa ini diharapkan untuk bisa masuk ke kancah ini.
“Area ini sangat penting bagi eksistensi sebuah bangsa yang mengaku dirinya sebagai bangsa demokratis,” katanya.
Legislatif ini lanjut Kang AW (sapaan akrabnya), harus diisi berbagi macam lulusan, sehingga perlu memahami dengan legislatif itu dan darimana.
Materi yang disampaikan barusan tambahnya, normatif, berangkat dari dinamika Republik Indonesia yang tentu juga dipengaruhi oleh dinamika negara lain,” bebernya.
Menurut Kang AW, para mahasiswa cukup kritis dalam memberikan pertanyaan seputar legislatif seperti bagaimana infrastruktur selalu diakhiri,
“Bagaimana sikap legislatif dan ide gagasannya dalam rangka mensejahterakan masyarakat,” tuturnya.
Diharapkan tandasnya, mahasiswa harus semakin menggali potensinya, “Karena mereka hari ini sangat dibutuhkan, oleh bangsa kita dimasa yang akan datang,” pungkasnya. Asron