Kota, Wartatasik.com – Kamis, 26 Januari 2023, Mako Damkar Kota Tasikmalaya didatangi anak kecil, Salman (5) karena jarinya terjebak kunci yang melingkar tak bisa lepas.
Sontak saja, orang tua dari Salman, Nuraini warga Jalan Kosanka Rt 02 Rw 01, Kelurahan Sirna Galih, Kecamatan Indihiang.
“Ya benar, kami menerima laporan 18:50 WIB untuk dimintai pelepasan ‘cincin’ yang berasal dari kunci gembok. Alhamdulillah dalam waktu kurang lebih 20 menitan bisa kami atasi,” ujar Danru 1, Supriatna.
Ia mengatakan dalam evakuasinya itu menerjunkan, petugas regu 1 dan relawan Damkar. Supriatna menyebutkan kronologis lengkapnya berdasarkan keterangan orang tua korban.
“Awalnya Salman (Korban) sedang vidio call dengan orang tua nya tetapi nampak korban memainkan jari nya ke dalam dudukan kunci gembok dan tiba tiba jari korban susah dilepas,” ujarnya.
Lantas kata Supriatna, pihaknyapun mendatangi Mako Damkar Kota Tasikmalaya untuk segera dilakukan Pelepasan Cincin, “Kami dalam melakukan evakuasi ini sesuai dengan SOP, kalau ada yang membutuhkan pertolongan bisa hubungi Call Center 0265 313113, 08112073113,” tandasnya. Asron