Jelang Liga 3 Zona Jawa Barat, Persikotas Siapkan Sejumlah Agenda

Para pengurus saat berkoordinasi dengan Ketum Persikotas H. Budi Budiman.

Kota, Wartatasik.com – Dalam rangka persiapan menjelang Liga 3 nasional zone Jawa barat yang sebentar lagi akan digelar, pengurus Persikotas terus bergerilya road from liga 3 secara marathon, dan menggelar pertemuan dengan Ketua Umum Persikotas H. Budi Budiman. Dalam pertemuan dengan orang nomer satu di Kota Tasikmalaya itu, menghasilkan beberapa point. Yakni, Persikotas harus dan kudu mengikuti agenda tahunan kompetisi Piala Suratin usia 17 tahun dan Liga 3.

“Sesuai arahan Ketum itu, pengurus segera bergerak, mengingat waktu yang semakin mendesak, harus segera mengeksekusi dan membentuk tim manajer untuk memilih pelatih kepala dan assisten pelatih yang bertugas menyeleksi pemain yang sampai saat ini sudah terdaftar 128 orang dari berbagai daerah dan bulan Maret ini harus sudah terpilih maksimal 30 pemain,” Papar salah satu Sekretaris Umum Persikotas H. Dadang AP kepada Wartatasik.com, Minggu (18/03/2018)

Ia menambahkan bahwa Sabtu atau malam minggu, (17 Maret  kemarin) kepengurusan melaksanakan road show dan bersilaturahmi ke kediaman H. Endang Rukmana yang dikenal H. Endang Kodok pengusaha terkenal Kota Tasikmalaya dan Pemerhati sepakbola di Jl. Tubagus Abdullah Tasikmalaya yang digadang-gadang menjadi nominator kandidat Manajer Tim Persikotas untuk Liga 3 tahun ini.

“Alhamdulillah beliau bersedia menjadi manajer tim dengan beberapa catatan, diantaranya ada dukungan dari Pemkot Tasikmalaya karena persikotas milik pemerintah daerah, sejatinya pihak Pemkot mampu mengerahkan semua potensi dan peluang sesuai kewenangannya termasuk didalamnya menggalang atau mencarikan dana sebagai wujud rasa memiliki. Sebagaimana yang dilakukan oleh Pemda Ciamis dalam membesarkan PSGC,” terang Dadang.

Hal  lainnya adalah semua pengurus dan manajemen Persikotas harus terbuka, lanjut Ia, transfaran dalam membuat program dan penggunaan keuangan sesuai Tupoksi yang diterapkan, tidak didominasi oleh segelintir orang atau ada unsur like dislike,tapi dilakukan dengan manajerial yang terbuka dan demokratis. “Pengurus jangan hidup dari sepakbola tapi bagaimana menghidupkan sepakbola yang digandrungi masyarakat Kota Tasikmalaya. Untuk selanjutnya beliau (H. Endang) akan berbicara dulu dengan pak wali kota selaku pimpinan daerah dan Ketum persikotas agar ada sinergitas dalam melangkah dan membawa Persikotas lebih berprestasi maju dan menjadi kebanggaan masyarakat Kota Tasikmalaya,” ungkap Dadang.

terutama kaitan dengan upaya yang bisa dilakukan mencari sumber dana yang signifikan sehingga Liga 3 bisa berjalan dengan baik dan lancar sehingga Persikotas mampu berprestasi sesuai target yg ditetapkan. “Segala sesuatunya akan ditentukan setelah mengikuti workshop atau rakor PSSI Jabar hari Senin, 19 Maret 2018 atau besok di Bandung, kaitan jadwal, regulasi untuk laga Suratin dan Liga 3 tahun ini,” pungkasnya. asron

Para pengurus saat bersilaturahmi dengan manajer Persikotas baru H. Endang Kodok.

Berita Terkait