Kota, Wartatasik.com – Menjelang peluncurannya, Pembangunan program Kawasan Wisata Tematik (KATASIK) yang berada di Kp. Situ Beet Cipari, Mangkubumi dikebut, berdasarkan pantauan tim Wartatasik.com pengerjaannya hampir rampung.
Peluncuran KATASIK menurut rencana akan dilangsungkan secara seremonial pada tanggal 1 Nopember mendatang. Dan program ini merupakan sebuah rangkaian perayaan HUT Kota Tasikmalaya yang ke-22.
Program yang digarap langsung Dinas Perwaskim Kota Tasikmalaya ini sudah masuk tahap finishing, direncanakan akan didirikan 10 stand KATASIK dari seluruh kecamatan se-Kota Tasik di lokasi peluncuran nantinya.
Hal tersebut diungkapkan Sekdis Perwaskim Aried Mohammad F A, ST. MT. IAI. Ia menambahkan tidak hanya 10 stand setiap kecamatan, program KATASIK ini nantinya akan dibangunkan lorong, stand-stand untuk para UMKM warga setempat.
“Untuk itu, kami berharap nantinya program ini harus ada keberlanjutannya dan dikelola oleh warga sekitar, dapat menggali roda perekonomian dengan mengangkat potensi lokal yang menjadi daya tarik wisatawan,” ujarnya disela peninjauan lokasi KATASIK, Sabtu (28/10/2023).
Selain itu lanjutnya, pihaknya juga membangun Gazebo berukuran 6×6 m2 untuk dijadikan tempat pertemuan warga atau bahkan buat pertunjukan pagelaran kesenian budaya setempat.
“Bisa disewakan juga, buat menambah pendapatan warga masyarakat sekitar. Intinya harus ada keberlanjutan, gunakan dan manfaatkan program KATASIK ini untuk menggali potensi lokal agar mendongkrak ekonomi daerah,” imbuh Aried.
Ia berharap, semoga peluncuran Program KATASIK tanggal 1 Nopember mendatang akan berjalan lancar dan sesuai yang diharapkan, “Kawasan jadi indah, bisa mengangkat ekonomi daerah, hasil kerajinan dan seni budaya pun turut terangkat,” tandasnya. Asron