Ciamis, Wartatasik.com – Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) bersama Galuh Buana Kecamatan Panumbangan Kabupaten Ciamis menjelaskan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) lembaga tahun anggaran 2021 dan Rencana Anggaran Pendapatan.
Dan Biaya Tahun Anggaran 2022 Badan Kerjasama Antar Desa ( BKAD) pengurus Unit Pengelola Kegiatan (UPK ),dan badan pengawas,”Kamis 20/1/2022.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Ciamis Ape Ruswandanabmengungkapkan intinya untuk laporan pertanggungjawaban ini betul betul di Musyawarah Antar Desa (MAD ) yang di kelola oleh desa ,yang di selenggarakan oleh desa.
”Jadi, keputusannya juga adalah untuk menetapkan rencana belanja pendapatan belanja di tahun 2022,” ungkap Ape.
Sementara lanjutnya, untuk Unit Pengelola Kegiatan (UPK) itu eks Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM).
“Jadi untuk laporan aset laporan keuangan untuk pelaksanaan Bumdes itu merupakan laporan pertanggungjawaban pengurus Bumdesya kepada para komensarisnya antara, pemegang modal seperti yang bersumber dari modal masyarakat,” beber Ape.
Pihaknya berharap, Bumdes yang berada di wilayah kecamatan Panumbangan Kabupaten Ciamis bisa terus semakin maju.
“Karena, lihat dari profitnya dan bantuan sosialnya ini, Bumdes yang ada di Panumbangan telah melaksanakan bansos terhadap masyarakat yang terdampak Covid-19,” tutur Ape.
Ditempat sama, Camat Panumbangan Asep Khalid Fajari S.IP sangat mengaperesiasi sekali Bumdes yang dinilai luar biasa kiprah dan kontribusinya buat masyarakat
“Contohnya di Covid-19 kemarin, hampir 600 orang yang isolasi mandiri itu di berikan bantuan baik sembako maupun yang lainnya oleh Bumdes,” imbuh Camat.
Lantaran itu, pihaknya tidak terlalu berat membebankan ke Satgas karena hadirnya Bumdes bisa memberikan kontribusi yang sangat luar biasa dalam penanganan Covid-19 di kecamatan Panumbangan.
“Karena Bumdes bersama ini pemegang sahamnya setengahnya di pemerintahan desa. Ya, mau tidak mau desa harus memberikan kontribusi, memberikan motivasi terutama sokongan supaya perekonomian lebih maju melalui Bumdes bersama,” tandasnya. Wan.K