Kadin Kota Banjar Tingkatkan Kemampuan Dunia Usaha dan Industri  

Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Kota Banjar sebagai organisasi para pelaku usaha dan mitra strategis pemerintah akan selalu berusaha dan berupaya untuk meningkatkan fungsi dan perannya dalam mendorong pertumbuhan ekonomi | dok Kominfo Banjar

Banjar, Wartatasik.comKamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) sebagai organisasi para pelaku usaha dan mitra strategis pemerintah akan selalu berusaha dan berupaya untuk meningkatkan fungsi dan perannya dalam mendorong pertumbuhan ekonomi.

Hal tersebut dikatakan Ketua Kadin Kota Banjar Asep Nugraha kepada wartatasik.com di ruang kerjanya, Kamis (05/12/19).

Ia menambahkan dengan meningkatkan kemampuan pelaku ekonomi yang handal, khususnya di Kota Banjar.

“Untuk mencapai tujuan itu, KADIN Kota Banjar telah memiliki program program kerja yang dapat meningkatkan kualitas dan kemampuan agar dapat bersaing baik ditingkat lokal maupun nasional dan bahkan internasional, seperti kami telah melaksanakan pelatihan pelatihan bagi para pelaku UMKM,” ujarnya.

Ketua Kadin Banjar Asep Nugraha | Iman Hardi

Demikian juga katanya lagi, dalam bidang pemasaran KADIN kota Banjar memiliki beberapa agenda yang rutin, yakni melaksanakan pameran produk unggulan Kota Banjar.

“Dan Alhamdulillah dalam pameran beberapa waktu lalu telah terjalin kerjasama (MoU) antara ranginang coklat (rangicok) dengan dodol piknik Garut untuk pemasaran,” ucap Asep.

Lanjut Asep, selain itu pihaknya telah membina hubungan kerjasama yang baik dengan semua pemangku kepentingan terkait baik pemerintah maupun dengan pelaku usaha untuk mewujudkan sinergitas untuk mencapai hasil program kerja yang maksimal.

“Kedepannya kami akan merekrut para pelaku home industri agar lebih terkoordinasi, baik untuk legalitas formal maupun untuk memperkenalkan produk unggulan Kota Banjar minimal dalam skala nasional,” pungkasnya. Iman Hardi.

 

Berita Terkait