Nasional, Wartatasik.com – Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada waktu dan daerah tertentu di Indonesia.
Sesuai dengan definisi itu, para mahasiswa peserta terjun ke tengah masyarakat, hidup bersama di lingkungan masyarakat, dan mengabdikan diri dengan ilmu yang didapat di bangku kuliah.
Namun, dengan merebaknya Coronavirus Disease (Covid-19), KKN tidak dapat dilakukan dengan semestinya. Sejumlah kampus melakukan penyesuaian dalam penyelenggaraan KKN ini.
Di Universitas Negeri Semarang (Unnes), Kuliah Kerja Nyata ini tetap dilakukan, bahkan berhubungan dengan pandemi. KKN dilaksanakan dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 dengan mengambil lokasi di daerah domisili asal mahasiswa dengan menggunakan hampir sepenuhnya sistem daring. Tema yang diusung adalah Bersama Melawan Covid-19.
Perwakilan student athlete Unnes yang juga sebagai mahasiswa KKN Universitas Negeri Semarang, Muhammad Daffa Nugraha, mengatakan bahwa program kerja yang dilakukan adalah memaksimalkan media sosial seperti Instagram, Twitter, Facebook, hingga membuat grup Whatsapp bersama RT untuk memberikan edukasi dan menyalurkan informasi mengenai Covid-19.
“Untuk program kerja, kami membuat poster lalu dikirimkan melalui Instagram dan grup Whatsapp RT. Kami juga bekerja sama dengan Satgas setempat,” ujarnya.
Selain edukasi di medsos, Daffa menyampaikan bahwa KKN dilakukan dengan menyalurkan bantuan kepada masyarakat setempat. “Ada juga program kerja yang terjun ke masyarakat, tapi harus sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku,” jelasnya.
Selain edukasi di medsos, Daffa menyampaikan bahwa KKN dilakukan dengan menyalurkan bantuan kepada masyarakat setempat. “Ada juga program kerja yang terjun ke masyarakat, tapi harus sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku,” jelasnya.
Dengan kegiatan Kuliah Kerja Nyata daring ini, Daffa berharap agar bisa program bantuan tersalurkan dengan baik kepada masyarakat. Selanjutnya, program itu bisa memberikan sumbangsih dalam penanganan pandemi Covid-19 saat ini. Asron.