Kab, Wartatasik.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikmalaya telah mencatatkan seluruh suara yang masuk dari 38 kecamatan.
Hasil akhir dari tabulasi real count yang masuk ke KPU Kabupaten Tasikmalaya pasangan Ade Sugianto dan Cecep Nurul Yakim menjadi Pemenang Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2020.
Data terakhir real count KPU pasangan nomor urut 1 yakni Aziz Rismaya Mahfud – Haris Sanjaya memperoleh sebanyak 218.707 suara atau 23,08 persen.
Kemudian pasangan nomor urut 2, Ade Sugianto – Cecep Nurul Yakin mengantongi 312.676 suara atau 33.00 persen. Kemudian pasangan nomor urut 3, Cep Zamzam – Fadil Karsoma meraih 111.833 suara atau 11,80 persen.
Sementara pasangan nomor urut 4, Iwan Saputra – Iip Miptahul Paoz mendapat 304.306 suara atau 32,12 persen. Raihan sementara pasangan Iwan-Iip ini lebih kecil 8.330 suara atau 0,88 persen dari raihan suara sementara untuk pasangan Ade Cecep
Klaim kemenangan atas pasangan Ade Sugianto pun sudah menyeruak semalam bahkan beberapa ucapan selamat sudah berseliweran di media sosial.
Begitu juga ucapan selamat juga terus berdatangan untuk kemenangan Ade Sugianto dan Cecep Nurul yakin. Dan langsung mengelar doa bersama. Ndhie.