Mahasiswa KKN Tematik UPN Veteran Jawa Timur mengadakan Focus Group Discussion (FGD) di Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo…
Referensi – Mahasiswa KKN Tematik UPN veteran Jawa Timur mengadakan acara Focus Group Discussion (FGD) dengan tema “Bangkitkan UMKM Serta Dukungan dan Percepatan Angka Stunting di Kecamatan Dringu” di Balai Kecamatan Dringu pada tanggal 11 Mei 2023.
Acara ini dihadiri oleh Bapak Camat Dringu, DKUPP, DP3AP2KB, Dinas Kesehatan, dan Kepala LPPM UPN veteran Jawa Timur.
Acara ini bertujuan untuk membahas upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan UMKM dan mengurangi angka stunting di Kecamatan Dringu.
Selain itu, acara ini juga dimeriahkan dengan bazar UMKM bersama DKUPP Kabupaten Probolinggo dan donor darah bersama PMI Kabupaten Probolinggo.
Setelah acara FGD, dilanjutkan dengan acara monitoring dan evaluasi oleh KAPUSDIMAS UPN veteran Jawa Timur untuk semua anggota kelompok mahasiswa KKN Tematik UPN veteran Jawa Timur yang bertugas di Kecamatan Dringu.
Kepala LPPM UPN veteran Jawa Timur, Dr. Ir. Rossyda Priyadarshini, MP mengatakan bahwa acara ini merupakan salah satu kegiatan KKN Tematik yang bertujuan untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat.
Ia berharap dengan adanya acara ini, akan tercipta sinergi antara mahasiswa, pemerintah, dan masyarakat dalam meningkatkan UMKM dan mengurangi angka stunting di Kecamatan Dringu.
Bapak Camat Dringu, HERI MULYADI, S.STP., M.Si. menyambut baik kegiatan KKN Tematik UPN veteran Jawa Timur ini dan berharap adanya sinergi antara pihak-pihak yang terlibat untuk mencapai tujuan bersama.
Ia juga mengapresiasi acara bazar UMKM dan donor darah yang dilaksanakan oleh mahasiswa KKN Tematik UPN veteran Jawa Timur, karena dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat. Red