Kota, Wartatasik.com – Sebagaimana dilansir sebelumnya, Kedai Dalas (Dadaha Layungsari) hadir menambah keanekaragaman dunia kuliner di Tasikmalaya yang tak kala di gandrungi anak-anak muda milenial yang merangkul kalangan Gen Z.
Setelah viral dan menjadi menu andalan Kedai Dalas yang berada di Jl Lingkar Dadaha Kota Tasikmalaya belakang GOR Susi Susanti yakni KOPI Abah, Kopi Signature nya kedai ini.
Kini telah hadir menu baru khas Kedai Dalas, yakni, Jus Honje dan Es Kuwut khas Bali. Diyakini minuman ini akan memberikan sensasi kesegaran yang hakiki bagi penikmat minuman berasa segar ini.
Konon katanya, menu baru Kedai Dalas (Dadaha Layungsari) milik pensiunan ASN Kota Tasikmalaya H. Nendi Riswandi Edjon, S.Kep. MM. ini diburu para penikmatnya.
“Untuk minuman tersebut, kami bekerjasama dengan Yayasan Att Taawun Jamiatul Muslimin dalam memasarkan racikan menu andalan baru,” ujar Owner Kedai Dalas H Nendi, Jumat (10/10/2023).
Kebetulan lanjut mantan Wadir Keuangan RSUD dr. Soekardjo ini mengatakan bahwa dari setiap pembeliannya sebagian untungya untuk yayasan, sesuai motto beli sambil beramal @mottonapromo,” katanya.
Untuk harganya, lanjut H. Nendi Jus Honje di bandrol Rp. 12,5 K dan es Kuwut ada Rp.5 K ada juga 7 K, “Tergantung kemasan yang ada,” ujarnya.
Baca juga: ‘Kopi Abah’, Kopi Signature Andalan Kedai Dalas: Datang dan Nikmati Sensasi Rasanya
“Tidak hanya kopi, disini juga tersedia menu andalan lainnya. Seperti, nasi telor, spagheti, indomie telor, sosis goreng, cireng rujak, otak-otak, pisang goreng, cokelat keju dan masih banyak lagi,” tandasnya.
Sekedar informasinya, keberadaan kedai ini dijadikan ajang silaturahmi warga Layungsari Dadaha, karena ada dua ke-RWan yakni Rw.01 dan RW.02. Selain berbisnis juga tempat bersilaturahmi. Asron