Padat, Area Gebu Singaparna jadi Ajang Ngabuburit?

Nampak jalan di Gebu dipadati warga yang ngabuburit | Ndhie

Kab, Wartatasik.com – Kebiasaan ngabuburit masih tetap berlangsung ditengah pandemi COVID-19, padahal physical distancing menjadi himbauan penting oleh pemerintah.

Namun tidak di wilayah Bojong Koneng menuju Gedung Bupati (Gebu) Kabupaten Tasikmalaya yang masih tetap banyak melakukan aktivitas atau tradisi ngabuburit.

Warga mungkin menilai penyebaran COVID-19 itu masih dianggap hanya menakut-nakuti atau fiktif belaka, makanya tidak mendengar intruksi imbauan pemerintah pusat.

Sebagian masyarakat kelihatan melakukan nongkrong berkerumun, padahal jelas sudah diimbau, bahkan ada papan porbodn oleh Polres dan Dishub Kabupaten Tasikmalaya.

Menurut salah satu pembeli sate Deden (31) mengatakan, ia baru pertama kali ngabuburit dan hanya sekedar membeli sate. Tapi Deden berharap masyarakat menyadari akan imbauan dari pemerintah sehingga pandemi ini cepat berakhir.

Pantauan Wartatasik.com, guna mencegah banyaknya kerumunan orang, Pemerintah setempat melakukan blokade jalan menuju area Gebu, karena keramaian sore hari ini memang padat. (Ndhie).

Berita Terkait