Peringati HUT RI ke-78, Warga Sariwangi Tasikmalaya Gelar Pawai Alegoris

Peringati HUT RI ke-78, Warga Sariwangi Tasikmalaya Gelar Pawai Alegoris | Ndhie

Kabupaten, Wartatasik.com – Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tidaklah didapat dengan mudah. Melainkan, lewat perjuangan yang tidak kenal menyerah oleh para pejuang dimasa silam. Maka sudah sepantasnya kemerdekaan itu diperingati. Kemerdekaan Indonesia diproklamirkan pada tanggal 17 Agustus tahun 1945.

Di bulan yang sama, hampir semua daerah di seluruh Indonesia menggelar Pawai Alegoris Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke 78th. Tidak terkecuali di Kecamatan Sariwangi, Kabupaten Tasikmalaya, yang dibuka langsung oleh Camat Sariwangi, H. Engkos Koswara, Sabtu, (19/08/23).

Camat Sariwangi mengatakan, dalam rangka menyambut HUT ke-78 Republik Indonesia telah mengadakan beberapa kegiatan.

“Pada tanggal 17 Agustus 2023 kami mengadakan Upacara di lapangan Sariwangi. Dan pada hari ini kami mengadakan Pawai Alegoris yang diikuti ribuan peserta masing-masing perwakilan dari desa dan kelurahan di Kecamatan Sariwangi,” kata Camat Sariwangi.

H. Engkos koswara menambahkan, Pawai Alegori merupakan ajang perlombaan antar desa dan kelurahan yang digelar oleh Kecamatan Sariwangi sebagai agenda tahunan pada Perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia. Pada pawai ini lanjutnya, setiap desa dituntut untuk berpenampilan semenarik mungkin, sebagai penilaian dari pihak kecamatan.

Dia menyebutkan, berbagai unsur lapisan masyarakat hingga Pemerintah Daerah berpartisipasi memeriahkan pawai dengan rute jalan-jalan utama di Kecamatan Sariwangi. Ragam kreatifitas bermunculan. Mengenakan kostum para pejuang, pakaian tradisional, kendaraan yang dihiasi menjadi bentuk yang unik hingga atraksi kesenian dan budaya khas Sunda.

“Semua itu bersatu dalam sebuah arak-arakan yang panjang dan menjadi tontonan menarik baik bagi masyarakat kita di Sariwangi dan sekitarnya,” sebutnya.

“Ini sangat menjanjikan masa depan kita semua karena masyarakat secara suka rela dan gotongroyong berkolaborasi untuk menyambut HUT Kemerdekaan Ke-78 RI,” sebut Camat Sariwangi yang sebentar lagi purna bakti.

Dia berharap, mudah-mudahan kegiatan semacam ini terus diinisiasi untuk dilaksanakan tentunya dengan melibatkan seluruh masyarakat sekaligus sebagai salah satu cara mendidik anak-anak dengan menanamkan karakter cinta tanah air, bangsa dan negara.

“Ini bagian dari tugas kita bersama sehingga kedepannya mereka memiliki rasa patriotisme yang tinggi terhadap bangsa dan negara ini,” tutupnya. Ndhie

Berita Terkait