Kab, Wartatasik.com – Peserta Visitasi Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan XXIII tahun 2019 kunjungi Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Tasikmalaya, Rabu (11/09/2019).
Kedatangannya diterima langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Iin Aminudin mewakili Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto di ruang rapat Wakil Bupati Setda Kabupaten Tasikmalaya.
Iin mengucapkan selamat datang kepada para peserta visitasi seraya berterima kasih kepada Lembaga Administrasi Negara (LAN) yang telah menjadikan Kabupaten Tasikmalaya sebagai lokus visitasi kepimimpinan nasional Tahun ini.
“Selamat datang di Kab. Tasikmalaya, selamat bertugas, semoga dalam kunjungan dapat menghasilkan perubahan lebih baik bagi Kab Tasikmalaya,” ucapnya.
Sementara itu, pimpinan peserta Baban mengatakan, kunjungannya itu akan berlangsung selama tiga hari, dengan peserta 16 orang, ditambah pendamping 3 orang.
Adapun terang ia, tujuan visitasi ke Kabupaten Tasikmalaya untuk belajar kepemimpinan berbasis Budaya, khususnya di Kampung Naga Desa Neglasari Kecamatan Salawu.
“Serta akan menghasilkan ekspose untuk pengembangan objek tersebut kepada pemerintah,” ungkapnya.
Dalam kesempatan ini, kedua lembaga saling bertukar cinderamata lalu dilanjutkan dengan paparan dan Focus Group Discussion (FGD).
Nampak hadir Staf Ahli Bupati Tasikmalaya, perwakilan Bappeda, Perwakilan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), perwakilan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, perwakilan Diskominfo Kab Tasikmalaya. Redi.