Jakarta, Wartatasik.com – Banyak cerita dari Kejuaraan Nasional (Kejurnas) OnePrix 2019 putaran 5 yang berlangsung Minggu 10 Nopember lalu di Sirkuit Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur.
Diantaranya yaitu hadirnya motor sepeninggalan almarhum Afridza Syach Munandar yang dipajang di Sirkuit Gelora Bung Tomo Surabaya. Lalu sepeninggalan beliau akan diapakan motor tersebut kedepannya?
Usut punya usut, wartawan sempat berbincang dengan Rudy Hadinata selaku pihak Astra Motor Racing Team Yogyakarta. Ternyata motor tersebut kedepannya akan dipergunakan.
Motor tersebut sengaja kita bawa di final OnePrix ini. Motor ini untuk mengenang beliau. Dan kedepannya kita akan berbincang dengan management dan Honda
“Rencananya kita akan membuat museum di Tasikmalaya yang mana tempatnya di kawasan rumah tinggalnya. Pokoknya motor dan perlengkapan balap almarhum yang akan di simpan disana,” ungkapnya.
Terang Rudy, berarti motor Honda Sonic yang kerap mengantarkan Afridza ke panggung juara bisa kita lihat di museum tersebut. Tapi ternyata tidak hanya motor Honda Sonic saja yang dipajang.
“Kemarin setelah Afridza tiada Dorna juga datang. Perlengkapan balapnya di Asia juga akan dipajang disana,” bebernya.
Tapi Rudy mengaku pihaknya belum bisa memutuskan, namun paling lama minggu depan baru akan bisa diputuskan.
“Sebab kita akan berbincang dulu dengan pihak management dan Honda,” tandasnya. Otomotifzone.com | Wartatasik.com