Ratusan Karyawan Divaksin, Kapolresta Apresiasi PT Theodore Pan Garmindo

Ratusan Karyawan Divaksin, Kapolresta: Apresiasi PT Theodore Pan Garmindo | Ist

Kota, Wartatasik.com – Guna menekan penyebaran covid 19 di wilayah Hukum Polres Tasikmalaya Kota, Gerai Vaksin Keliling Presisi sambangi PT Teodore Pan Garmindo di Desa Jatihurip Kecamatan Cisayong untuk melaksanakan vaksinasi tahap ke 2, Sabtu (21/08/2021).

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan SH SIK MSI mengapresiasi pimpinan dan staf PT Teodore Pan Garmindo. Ia mengucapkan terimakasih atas partisipasi jajaran dan seluruh karyawan.

“Sehingga hari ini, sebanyak 983 orang telah melaksnakan vaksin tahap 2, hal ini dilakukan untuk mendukung percepatan penanganan penyebaran covid 19,” ujar Kapolres saat memantau kegiatan tersebut.

Factory Manager PT Teodore Pan Garmindo HM Dammika D Bandara berterima kasih kepada Kapolres Tasikmalaya Kota dan jajarannya yang telah melaksanakan vaksinasi tahap ke 2 untuk karyawan nya.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Tasikmalaya Kota atas kerjasamanya sehingga terlaksananya vaksinasi tahap ke 2, hal ini sebagai usaha untuk membentuk Herd Immunity atau kekebalan komunal kepada karyawan kami,agar tetap sehat sehingga terwujud pemulihan ekonomi secara nasional menuju Indonesia maju,” tandasnya.

Kapolsek Cisayong AKP H Ajat Sudrajat SH menyebut, sebelumnya pihaknya bekerjasama dengan Staf PT Teodore Pan Garmindo telah memberikan imbauan kepada seluruh karyawan disini.

“Untuk tetap mentaati Protokol Kesehatan selama kegiatan vaksinasi ini. Alhamdulillah, dalam pelaksanaanya tadi berjalan aman dan tertib,” tandas Kapolsek .EQi

Berita Terkait