Kota, Wartatasik.com – Ketika hujan turun terlebih dengan intensitas tinggi, sejumlah titik jalan Induk Pasar Cikurubuk Kota Tasikmalaya pastilah menjadi genangan-genangan air yang tentunya mengganggu aktivitas warga.
Ditemui, salah seorang pedagang kaki lima pedagang sayur mayur yang berjualan di blok A2, Lili Suherli (49) merasa miris dengan melihat situasi jalan yang ada di pasar Cikurubuk selain kondisi jalannya yang sangat jelek di musim penghujan ini sangat becek belum lagi genangan air yang cukup merepotkan pengguna jalan.
Dengan kondisi jalan seperti ini tak sedikit pengguna jalan yang hampir celaka, “Apalagi di musim hujan ini begitu becek orang enggan melewati jalan-jalan ini,” ungkap Lili sambil menunjuk jalan yang dimaksud.
“Kami berharap secepatnya ada perbaikan jalan dari pihak manapun, karena disini adalah sumber penghasilan saya, melihat kondisi seperti ini mana ada orang yang sekedar mau lewat atau belanja sekalipun ke tempat kami, karena disamping jalannya jelek orang jijik melihat jalan rujit,” tandasnya.
Sementara, dihubungi melalui sambungan seluler, Kabid Jalan dan Jembatan DPUTR Kota Tasikmalaya Wenda Krisnawan, ST, MM., mengaku setelah menerima laporan itu pihaknya langsung turun ke lokasi.
“Untuk memastikan titik-titik lokasi yang berada di bawah PUTR, ternyata posisi jalan itu ada didalam area pasar, berdasarkan SK Wali Kota, itu dluar PUTR melainkan dibawah kewenangan UPT Pasar atau Diskoperindag,” jelasnya, Senin (14/11/2022).
“Kami tidak bisa mengintervensi pekerjaan dinas lain, untuk ruas jalan yang berada dibawah PUTR tepatnya diluar area pasar sering dilakukan perbaikan rutin,” ungkap Wenda.
Diakuinya lagi, untuk perbaikan akses jalan yang rusak, dulu pihak PUTR pernah dimintai bantuan oleh PD Pasar karena mungkin minimnya tim teknis.
“Namun kali ini, pemeliharaan akses jalan didalam kompleks pasar tersebut ada kewenangan penuh dinas lain. Untuk ruas jalan, berdasarkan pantauan dilapangan tadi sore, ada beberapa titik harus dilakukan pengecoran supaya tahan lama atau tidak cepat rusak,” tutupnya. Sus