Rebutkan Piala Wali Kota Gibran di Solo, 8 Tim Sepak Bola Siwo PWI Bertarung

8 Tim Sepak Bola Siwo PWI Bertarung Rebutkan Piala Gibran 2022 di Solo | Ist

Solo, Wartatasik.com – Delapan tim yang tergabung dalam Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) bertarung memperebutkan Piala Gibran 2022.

Turnamen sepak bola yang dikhususkan bagi insan pers di Indonesia tersebut akan digelar di Kota Solo dengan venue Stadion Sriwedari, 12-20 Februari 2022.

Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka mendukung penuh terselenggaranya turnamen antarwartawan yang berdekatan dengan Hari Pers Nasional (HPN) yang jatuh pada 9 Februari 2022.

Gibran mengatakan, melalui momentum tersebut diharapkan mampu mengenalkan Kota Solo kepada sejumlah tamu undangan khususnya para wartawan dari seluruh Indonesia.

“Ini momentum yang baik untuk mengenalkan sport tourism kepada mereka. Apalagi, ini menjadi salah satu program dari Pemkot Solo,” terang Gibran Rakabuming Raka saat audiensi bersama dengan panitia penyelenggara di Balai Kota, Selasa (08/02/2022).

Menurut Gibran, potensi Kota Solo sangat besar untuk dikenalkan kepada para tamu undangan yang hadir dalam kegiatan tersebut. Selain mengundang para wartawan, tentunya juga akan dihadiri sejumlah pejabat dari wilayah asal.

“Kita kenalkan sport tourism, wellness tourim juga yang ada di Kota Solo. Sehingga, makin dikenal oleh masyarakat luas,” jelas Gibran

Tak lupa, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini berpesan, selama penyelenggaraan kegiatan harus mentaati protokol kesehatan (prokes) secara ketat.

“Prokes itu penting. Sing penting gayeng,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Anas Syahirul mengatakan, persiapan penyelenggaraan turnamen sepak bola Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) sudah matang.

“Persiapan sepenuhnya sudah matang. Tinggal, pelaksanaannya saja” ujar Anas yang juga menjabat sebagai Ketua PWI Kota Solo.

Turnamen sepak bola Siwo PWI Piala Gibran 2022 merupakan turnamen perdana yang mempertemukan insan jurnalis seluruh Indonesia dan diikuti delapan tim Siwo Persatuan Wartawan Indonesia.

Delapan tim yang mengikuti Piala Gibran 2022 masing-masing tuan rumah Siwo Surakarta, Siwo DKI, Siwo Jabar, Siwo Jatim, Siwo Jateng, Siwo Kalsel, Siwo DIY, dan Siwo Riau. Ayosemarang.com | Wartatasik.com

Berita Terkait