Kota, Wartatasik.com – Senin, 06 Februari 2023, Damkar Kota Tasikmalaya menerjunkan tim regu 2 untuk mengevakuasi ular di rumah milik Bapak Ari warga Buninagara 3 No. 120 Rt. 03 Rw. 05 Kel. Nagarasari Kec. Cipedes, Kota Tasikmalaya.
Menurut Danru 2 Eman Sulaeman mengakui menerima laporan 03:35 WIB waktu respon sekitar 9 menitan, “Dan lama evakuasi sekitar 14 menitan alhamdulillah ular berukuran ± 30 cm berhasil diamankan,” ucapnya.
Diterangkan kronologis lanjut Eman, menurut keterangan dari Bapak Ari, ketika sedang tidur mendengar suara adik nya minta tolong ketika di cek ternyata ada ular.
“Dikhawatirkan membahayakan pemilik rumah, segera menghubungi Damkar Kota Tasikmalaya untuk segera dilakukan Evakuasi ular. Dalam pelaksanaannya sesuai dengan SOP,” ujarnya.
Sebelumnya diakui Eman, dengan regu dan tim yang sama, tepatnya Minggu, 5 Februari 2023 mendapati laporan dari Bapak Saepul warga Perum Bumi Asri Sukapura Blok C No.34, Sukajaya, Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya untuk dilakukan pemusnahan sarang tawon Vespa.
Mulai evakuasi pukul, 22.49 WIB, “Alhamdulillah selama kurang lebih 26 menitan sarang tawon tersebut berhasil kami musnahkan,” jelasnya.
Petugas yang diterjunkan evakuasi ular dan sarang tawon dari Regu 2 dibantu relawan damkar dengan 1 unit Commando, “Pemusnahan Sarang Tawon di TKP ini juga berlangsung sesuai dengan SOP. Kepada masyarakat yang ingin membutuhkan pertolongan bisa hubungi Call Center 0265 313113, 08112073113,” tandas Eman. Asron