Kota, Wartatasik.com – Galeri Kiwari yang merupakan sentral produk UMKM yang berada di Kota Tasikmalaya menjadi salah satu kunjungan Annisa Pohan Yudhoyono dalam kegiatan Safari Ramadhan di provinsi Jawa Barat.
Anisa Pohan Yudhoyono merasa sangat bangga dan terkesan dengan ekonomi kreatif yang ada di kota Tasikmalaya salah satunya adalah Bordir.
“Luar biasa kota Tasikmalaya terkenal dengan Ekonomi Kreatifnya Salah satunya Bordir merupakan Potensi besar di Kota ini,” ungkapnya, Rabu (13/04/2022).
Menurutnya, produk UMKM dan unggulan Kota Tasikmalaya ini berpotensi exspor, namun ada beberapa keluhan izin, tapi nanti bisa dibantu oleh anggota DPR RI untuk perizinan agar dipermudah.
“Izin export bisa dipermudah, karena kwalitasnya baik, potensinya ada dan kalau meluaskan pasarnya lagi UMKM kita akan bangkit dengan belajar berjualan digital juga bisa Meluaskan pasar mereka,” ujar istri Ketua Umum Partai Demokrat ini.
Klik like dan subscribe channel kami:
“Sebagai Kartini modern, saya berharap bisa menginspirasi orang lain dan UMKM tasik bisa di kembangkan dan di majukan. Mudah-mudahan Srikandi Demokrat menjadi terdepan untuk kemajuan UMKM di Tasikmalaya,” harap Anisa.
Sementara itu, Anggota DPR-RI Komisi XI Fraksi Partai Demokrat Siti Mufatahah meminta sumbangsih pemikiran dan saran Agar pelaku UMKM di Tasik dan Garut bisa berkembang pesat.
“Kami meminta arahan atau bimbingan dari Bu Annisa, bagaimana caranya kita berkembang dengan cepat, agar UMKM Tasik-Garut go ekspor,” tandasnya. Suslia