Kota, Wartatasik.com – Dalam rangka memberikan edukasi tentang tanggap bencana ditingkat pemerintah daerah, Kelurahan Linggajaya Kec Mangkubumi Kota Tasikmalya TA 2020 menggelar Pembinaan/pengembangan kelurahan tanggap bencana di aula kantor kelurahan, Jum’at( 19/09/2020)
Hadir sebagai pemberi materi Kepala Pelaksana BPBD Kota Tasikmalaya, H Ucu Anwar memaparkan materi berkaitan dengan pandemi yang masih belum reda hingga saat ini.
“Hal hal dan kewajiban untuk melaksanakan protokol kesehatan, berkaitan dengan pandemi yang sampai sekarang masih belum menemukan penawarnya,” papar Ucu kepada Wartatasik.com usai acara.
Untuk itu tambah Ucu, sebagai warga Kota Tasikmalaya mempunyai peran aktif dalam memutus rantai . Diantaranya selalu menggunakan masker jika harus keluar rumah, menerapkan sosial dan phisycal distancing.
Adapun aku Ucu, ada warga kemudian mepertanyakan perihal lembaga lembaga pendidikan yang belum bisa di buka hingga saat ini.
“Karena ada ketentuan dari propinsi, kalau kita mengarah kepada satatus Kota Tasikmalaya berada di zona oranye maka lembaga lembaga pendidikan tidak boleh melangsungkannya,” tutupnya. Suslia