Kota, Wartatasik.com – Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya menggelar kegiatan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Kota, di Sekolah Dasar Negeri Mangkubumi, Senin (29/05/2023).
Kepala Bidang Pendidikan Sekolah Dasar Indra Risdianto didampingi Kasie SD Ijang Saepulloh mengatakan bahwa FLS2N ini dalam rangka pembinaan minat bakat dan kreativitas siswa sekolah dasar di Kota Tasikmalaya.
“Untuk menggali dan melestarikan seni dan budaya bangsa. Kemudian, membina dan meningatkan kreativitas peserta didik dalam bidang seni dan sastra,” tuturnya.
Serta katanya lagi, dalam rangka menanamkan dan membina apresiasi seni dan sastra, khususnya terhadap nilai-nilai tradisi yang berakar pada budaya bangsa.
Indra menambahkan bahwa kegiatan ini diikuti sebanyak 80 siswa, yang dibagi menjadi lima jenis lomba.
“Peserta FLS2N tahun ini sebanyak 80 siswa se-Kota Tasikmalaya. Lomba yang ada diantaranya, lomba menyanyi solo 10 peserta, kriya anyam 10 peserta, cerita bergambar 10 peserta, pantomim 20 peserta, dan seni tari 30 peserta,” terangnya.
Ia menambahkan bahwa FLS2N tingkat Kota ini hanya dilaksanakan hari ini saja, bertempat di SDN Mangkubumi dan Pondok Tasyiq Kota Tasikmalaya.
Indra mengatakan bahwa para juara pada FLS2N ini akan mewakili Kota Tasik pada FLS2N tingkat Jawa Barat. Pihaknya berharap siswa yang terpilih jadi juara nanti dapat memberikan yang terbaik di ajang FLS2N tingkat Jabar bahkan hingga tingkat nasional.
Menurutnya, selama ini kontingen FLS2N Kota Tasikmalaya belum bisa berbicara banyak di kancah provinsi dan nasional. Pihaknya menargetkan bisa meraih juara pada gelaran tingkat Jabar dan Nasional.
Di tempat yang sama, Plt Kepala SD Negeri Mangkubumi Yani Yuliani bahwa pihaknya mengirimkan peserta pada sejumlah lomba. Diantarnya, pantomim, cerita bergambar dan lainnya. Ia mengaku optimis bisa menorehkan hasil yang baik pada ajang ini.
“Atas arahan dan binaan guru pembimbing mengaku optimis anak didiknya bisa menorehkan hasil terbaik pada ajang FLS2N tingkat Kota Tasikmalaya,” tuturnya singkat. Sus