Ciamis, Wartatasik.com – Wow, Wisata Curug Seda di Desa Padamulya Kecamatan Cihaurbeuti Kab Ciamis sudah tercium ke luar negeri. Meskipun mendaki itu melelahkan, tapi karena tergoda dengan panoramanya indah, pria asal Cheko ini nekad berkunjung dan berkamping di Curug Seda.
Menurut keterangan Pengurus Admin Pariwisata Curug Seda Sandri Zulfikar
mengatakan, kedatangan pria bule awalnya datang langsung mengunjungi Polsek Cihaurbeuti dan ke Desa Padamulya untuk meminta ijin atau laporan akan mengunjungi tempat pariwisata Curug Seda sekaligu berkamping satu malam.
Mendapat informasi tersebut, Sandri secepatnya mendatangi kantor Polsek Cihaurbeuti untuk menemui pria luar negeri dengan maksud akan mengantarkannya ke lokasi Curug Seda.
“Pria asal Cheko tersebut tak lain hanya untuk menikmati suasana alam dan suasana tiga Curug Seda yang berada di wilayah wisata Curug Seda,” terangnya. Selasa (10/03/2020).
Dijelaskan Sandri, pria asal Cheko itu mengaku awalnya melihat postingan Pokdarwis di akun Instagram Pendaki Puncak Seda. Sandri merasa senang dan bangga, lantaran ada warga asing mau berkemping ke Wisata Curug Seda.
Guna menjamin keamanan, Sandri mengantarkan pria asal cheko tersebut ke kelompok Pokdarwis Curug Seda agar keselamatan turis asing tersebut terjaga.
Mudah mudahan pria asal Cheko merasa puas ketika berkunjung ke lokasi wisata Curug Seda, dan kedepanya menjadi inspirasi Wisata Curug Seda agar lebih banyak dikunjungi dari dalam maupun luar kota, bahkan luar negeri,” pungkasnya. Wan.K.