Kab, Wartatasik.com – Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto bersama Muspida Tasikmalaya meninjau langsung tempat pemungutan suara di empat desa dalam rangka monitoring pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak tahun 2019 di Kabupaten Tasikmalaya.
Peninjauan dilakukan di TPS Desa Cikunir, Kecamatan Singaparna, Desa Tawangbanteng Kecamatan Suakaratu, Desa Cisayong Kecamatan Cisayong dan Desa Tanjungpura Kecamatan Rajapolah.
Bupati mengaku laporan yang ia terima seluruh penyelenggaraan Pilkades di 211 Desa dalam keadaan siap semua.
Dirinya ingin penyelenggaraan Pilkades ini berjalan aman, kondusif, tidak ada masalah,
“Saya harapkan adalah pastisipasi publiknya, karena itu bagian dari pendidikan politik juga bagian dari kualitas penyelenggaraan pemerintahan daerah,” ujar Ade usai meninjau TPS Desa Cikunir, Kamis (24/10/2019).
Bupati berpesan kepada Kepala Desa (Kades) yang terpilih nanti agar dapat mengenali potensi yang ada di desanya.
Sebab terangnya, jika desa maju maka negara ini pun akan maju. Lantaran itu, aparatur desa harus betul-betul mengenali potensi yang dimiliki, baik sumber daya alam maupun sumber daya manusia.
“Serta dapat mensinergikan antara Kepala Desa dengan Bupati untuk pengelolaan potensi-potensi dengan baik,” tegas Ade.
Dalam wawancara terpisah, salah satu tokoh masyarakat yaitu, KH. Dede Nasihin yang merupakan pimpinan pondok Pesantren Riyadhus Sholihin di Desa Tawangabanteng Kecamatan Sukaratu, mengatakan bahwa penyelenggaraan Pilkades di Desa Tawangbanteng berjalan aman dan tertib.
KH Dede berharap siapapun yang terpilih nanti, dapat lebih memajukan kesejahteraan di Desa Tawangbanteng.
“Bagi yang menang dan kalah harus siap serta yang terpilih nanti agar tidak melakukan euforia yang berlebih demi kondusifitas keamanan,” pungkasnya. Wan.K