Viman Alfarizi Tampung Aspirasi FKDT: Siap Wujudkan ‘One Kelurahan One Hafidz’

Viman Alfarizi Tampung Aspirasi FKDT: Alhamdulillah Sinergis dengan Visi Misi dan Program Kami | dokpri

Kota, Wartatasik.com – Adakan diskusi bersama Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT), Komunikasi politik terus dilakukan bakal Calon Wali Kota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadhan kepada seluruh element masyarakat yang digelar di salah satu RM di Jl Letnan Harun, Sabtu (14/09/2024).

Dalam kesempatan itu, sejumlah aspirasi disampaikan oleh beberapa Perwakilan pengurus FKDT Kota Tasikmalaya, harapan ini sudah sejalan dengan penjabaran Visi-Misinya bersama kang Diky Candra serta Partai Koalisi terutama peningkatan fasilitas Lembaga Diniyah.

Seperti halnya disampaikan, Balon Wali Kota Tasikmalaya dari Partai Gerindra Viman Alfarizi Ramadhan mengaku pihaknya berkomitmen, mewujudkan Kota Tasikmalaya yang bukan hanya Kota Santri.

“Tapi akhlak dan mentalnya juga Santri. Dimana letaknya untuk pendidikan mental dan akhlak Santri itu salah satunya adalah di guru-guru Diniyah,” ujarnya.

Bukan hanya insentif nya saja, lanjutnya, yang memang sudah ada di Perdananya, “Tapi bagaimana kita bisa memfasilitasi dari infrastrukturnya juga,” kata Viman.

Selain itu, Bagaimana Viman-Diky juga bisa meningkatkan kapasitas Guru-guru Diniyah ini, tadi juga disampaikan harapannya untuk ada beasiswa disana.

Dan tadi disampaikan, katanya, FKDT Kota Tasikmalaya sudah punya tanah kurang lebih tiga hektar di Tamansari itu untuk fasilitas pendukung, dan mereka berharap ada keberpihakan dari Pemerintah disana. Itulah yang akan kami wujudkan.

“Alhamdulillah memang sinergis dengan visi misi dan program kami dan merupakan penjabaran dan ada satu lagi memang ketika kami ingin mewujudkan One Kelurahan One Hafidz ya pondasinya di sini pilarnya ada di Guru-guru Diniyah,” bebernya. Asron

Berita Terkait