Kab, Wartatasik.com – Serah terima jabatan (Sertijab) Camat Sukaresik Asep Suhendar kepada Opan Sopian berjalan khidmat yang dilaksanakan di Aula Kecamatan Sukaresik Kabupaten Tasikmalaya.
Susana semakin haru saat isak tangis para tamu undangan nampak menghiasi prosesi pisah sambut pimpinan tersebut.
Pasalnya, selama enam tahun menjabat Asep Suhendar sudah dianggap keluarga oleh masyarakat Kecamatan Sukaresik.
Ditemui Wartatasik.com, Asep mengaku pertama menjabat jadi Camat ditugaskan di Sukaresik, sehingga segala pengalaman dalam memimpin menjadi bagian catatan perjalanan karirnya.
“Dulu saat menjabat pertama kali jadi Camat yaitu di Sukaresik, tentunya banyak ilmu yang saya terima terkait pemerintahan terutama dari tokoh agama,” ungkapnya.
Dikatakan Asep, ia merasa banyak kekurangan saat menjadi Camat,
namun dalam segi pembangunan atau program kegiatan lainnya mengedapankan musyawarah.
“Saya berharap setelah adanya camat baru, wilayah Kecamatan Sukaresik lebih kondusif dan lebih maju dari sebelumnya,” pungkasnya.
Hadir dalam acara sertijab unsur muspida dan muspika, ormas Pemuda Pancasila, tokoh agama dan masyarakat serta tamu undangan lainnya. Wan.K