Kota, Wartatasik.com – Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman meresmikan program Kelurahan Sadar Administrasi Kependudukan (KESA) Tingkat Kota yang digelar di Kelurahan Cigantang Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya, Jumat (21/09/2018)
Wali Kota Tasikmalaya Budi Budiman mengapresiasi atas kerja keras Kepala Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil (Disdukcapil) berserta jajarannya dalam melayani kebutuhan masyarakat akan dokumentasi kependudukan.
“Alhamdulillah kita merasakan dan berterima kasih pada Disdukcapil, tidak melihat waktu kerja, hari libur pun tetap melayani masyarakat,“ ungkapnya.
Diterangkan Budi, KESA merupakan implementasi dari program GISA. Ia pun mengharapkan ke depannya Disdukcapil secara bertahap bisa mewujudkan KESA Kelurahan Cigantang ini di seluruh kelurahan Se-Kota Tasikmalaya yang pada akhirnya menjadi kota sadar administrasi kependudukan.
“Saya sudah intruksikan ke para Camat dan Lurah, mudah-mudahan dijadikannya Kel Cigantang sebagai pilot project membawa kesadaran masyarakat dan bisa menular untuk diterapkan diseluruh daerah se-Kota Tasikmalaya,” harap Budi.
Hal ini sesuai dengan Instruksi Mentri Dalam Negri Republik Indonesia Nomor 470/837/SJ tentang Gerakan Indonesia Sadar Administrasi Kependudukan.
Dimana Gerakan Indonesia Sadar Administrasi Kependudukan (GISA) berpedoman pada 4 program yang meliputi Program sadar kepemilikan dokumen kependudukan, Program sadar pemutahiran data penduduk, Program sadar pemanfaatan data kependudukan sebagai satu-satunya data yang dipergunakan untuk semua kepentingan, Program sadar pentingnya melayani administrasi kependudukan menuju masyarakyat yang bahagia. Blade