Kota, Wartatasik.com – Keberhasilan pembangunan peternakan di Jawa Barat telah banyak dirasakan masyarakat, itu terlihat dari meningkatnya daya beli dengan terjadinya perubahan pola konsumsi dan meningkatnya produksi komoditi peternakan. Sebagai upaya menampilkan keberhasilan tersebut, para peternak dan stakeholder terkait akan mengadakan kontes ternak.
“Melalui kontes ternak kita tingkatkan kualitas bibit dan daya saing produk hasil peternakan, “ ujar salah perwakilan IO dari Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Jawa Barat, Rabu (02/05/2018) di Aula Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Tasikmalaya.
OI mengatakan, tujuan diadakannya Kontes Ternak ini adalah Memotivasi peternak untuk menyediakan replacement stock (bibit pengganti), bagi induk-induk yang sudah tidak produktif secara swadaya guna peningkatan daya saing produksi, “ Ini sebagai salah satu upaya melestarikan dan mengembangkan plasma nutfah Jawa Barat (domba garut, ayam pelung, sapi pasundan, ayam sentul, itik rambon dan itik cihateup), “terangnya.
Namun lanjutnya, masalah mendasar pengembangan peternakan terkini dan di masa mendatang adalah ketersediaan bibit baik kuantitas maupun kualitas masih rendah, “Pemerintah telah menyadari fakta tersebut, sehingga salah satu program nasional (pemerintah) adalah pembibitan ternak, “tandasnya.
Adapun Kontes Ternak Jawa Barat 2018, akan dilaksanakan pada Tanggal 24 s/d 26 Juli 2018 di Lapangan Dadaha Kota Tasikmalaya, pungkasnya. Eqi