Kota, Wartatasik.com – Peringatan Hari Krida Pertanian (HKP) ke 47 tingkat Provinsi Jawa Barat dipusatkan di lapangan Dadaha kota Tasikmalaya, Selasa (16/07/2019).
Peringatan tersebut dibuka resmi Wakil Gubernur Jawa Barat Uu. Ruzhanul Ulum, dengan ditandai pemukulan Gong.
Nampak berjejer 72 Stand yang diisi 27 dari Kota dan Kabupaten se-Jawa Barat dengan memperkenalkan tiap produk andalannya.
Sebagai tuan rumah, Kota Tasikmalaya sendiri menyuguhkan beberapa produk unggulan pertanian yang khas seperti salak, mendong, pepaya, padi hitam, gurame dan kambing.
Ketua Panitia HKP Hendi Jatnika M.M mengatakan, peringatan ini merupakan wujud rasa syukur dan mawas diri atas keberhasilan tanaman pangan, pertanian, perkebunan, peternakan, perikanana dan kehutanan di Jawa Barat.
Selain itu tambahnya, HKP adalah wadah untuk mengapresiasi pelaku utama dan pelaku usaha dibidang pertanian yang telah bersama-sama mewujudkan pembangunan pertanian.
“Peringatan HKP Ke-47 ini diharapkan dapat meningkatkan semangat serta keterampilan petani dan nelayan sehingga dapat ikut dalam kegiatan HKP tingkat nasional,” tuturnya.
Sementara itu Wakil Gubernur Jawa Barat H Uu Ruzhanul ulum menyebut, kegiatan HKP tingkat Jawa Barat ini bisa membangkitkan para petani terutama bagi petani milenial yang selaras dengan program Pemprov.
“Ya, sebagaimana program kami, para petani milenial ini bisa menunjukan produk produk unggulan untuk menuju Jawa Barat semakin maju,” paparnya.
Menurut Uu, kegiatan HKP Ke-74 untuk mewujudkan petani milenial menuju Jawa Barat Juara Lahir dan Batin guna memberikan yang terbaik dalam segi ekonominya.
“Untuk orang tuanya seorang petani, tolong anaknya dorong untuk menjadi petani lagi, tapi dengan teknologi yang modern, termasuk petani yang milenial,” pungkasnya.
Nampak hadir dalam kesempatan itu pula Ketua Komisi II Jabar, Dirlantas Polda Jabar, Kadis Ketahanan Pangan dan Holtikultura Prov. Jabar, Wali Kota Tasikmalaya, Wakil Wali Kota Tasikmalaya, Wali Kota Banjar.
Hadir juga Ketua DPRD Kota Tasikmalaya, Wakil Bupati Kab. Ciamis, Wakil Bupati Garut, Hadir juga Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Febry Kurniawan Ma’ruf mendampingi Dirlantas Polda Jabar KBP M. Aris, Dandim 0612 Tasikmalaya, Danlanud Wiriadinata, Sekda Kab./Kota yang mewakili serta para Kadis Pertanian Kab / Kota se-Jabar. Blade/Suslia